Juara MotoGP 2024, Jorge Martin Ikuti Rekor Spesial Valentino Rossi

jpnn.com - Jorge Martin mengikuti rekor spesial Valentino Rossi setelah menjadi juara MotoGP 2024.
Martin memastikan gelar Juara Dunia pada balapan terakhir di Catalunya-Barcelona, Minggu (17/11/2024).
Pembalap Pramac Racing itu unggul 10 poin atas pesaing terdekatnya, yakni Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo).
Martin pun mengukir rekor unik yang sebelumnya pernah dibuat pembalap legendaris, Valentino Rossi.
Ya, rider 26 tahun itu menjadi kampiun MotoGP sebagai pembalap dari tim satelit atau non-pabrikan.
Martin ialah pembalap andalan Pramac Racing dengan motor rakitan Ducati, yang memiliki tim utama Ducati Lenovo Team.
Rider asal Spanyol itu pun menjadi pembalap satelit kedua yang menjadi juara MotoGP setelah Rossi pada 2001 silam.
Pada 23 tahun lalu, Rossi menjadi Juara Dunia saat memperkuat tim Nastro Azzuro yang merupakan tim satelit Honda.
Jorge Martin mengikuti rekor spesial Valentino Rossi setelah menjadi juara MotoGP 2024.
- MotoGP 2025: Kata Bagnaia Soal Penampilan Gila Marquez
- Cek Klasemen MotoGP 2025, Pecco Sampai Kehilangan Perasaan
- Rekor Unik Marquez Bersaudara Seusai MotoGP Argentina 2025
- MotoGP 2025: Podium Pertama, Marc Marquez Masuk Buku Sejarah
- Gila! Sebegitu Perjuangan Marc Marquez Menjuarai Race MotoGP Argentina
- Klasemen MotoGP Setelah Marc Marquez Juara Sprint Argentina