Juara, Pemain Malaysia Diganjar Rp 26 Juta
Jumat, 24 Desember 2010 – 06:20 WIB

TUAN RUMAH - Para pemain tim nasional Malaysia, saat berlatih di lapangan komplek kantor Federasi Sepak Bola Malaysia, Kelana Jaya, Selangor, Kamis (23/12). Foto: Hendra Eka/Jawa Pos.
KUALA LUMPUR - Duel Indonesia versus Malaysia pada final Piala AFF 2010 belum dihelat. Namun, untuk urusan bonus juara, Indonesia sudah menjadi pemenang. Sebagaimana dijanjikan PSSI, para penggawa timnas bakal mendapatkan bonus Rp 5,5 miliar jika berhasil menjadi juara.
Dari jumlah itu, Rp 2,5 miliar sudah dibagikan ketika Firman Utina dkk memastikan lolos ke final. Sisanya akan diberikan ketika trofi juara pasti direngkuh. Tidak hanya itu, pemerintah juga menjanjikan bonus kepada timnas jika sukses menekuk Malaysia di final.
Baca Juga:
Bagaimana dengan Malaysia? Mereka juga menjanjikan bonus. Hanya saja, jumlahnya tidak sebanyak yang diberikan Indonesia. Pemerintah Malaysia menjanjikan bonus 9.000 ringgit, atau sekitar Rp 26 juta per pemain, jika mereka menjadi juara. Jumlah tersebut sama dengan yang diberikan kepada para pemain Malaysia ketika meraih medali emas SEA Games 2009 di Laos.
Namun, angka itu bisa saja bertambah. Sebagaimana dilansir Berita Harian, Menteri Pemuda dan Olahraga Malaysia Datuk Seri Shabery Cheek menyatakan bahwa bonus kepada para penggawa Harimau Malaya - julukan timnas Malaysia - akan terus bertambah, karena ada beberapa perusahaan yang siap menyumbang. "Itu adalah jumlah yang dijanjikan jika menjadi juara," tutur Datuk Seri Shabery.
KUALA LUMPUR - Duel Indonesia versus Malaysia pada final Piala AFF 2010 belum dihelat. Namun, untuk urusan bonus juara, Indonesia sudah menjadi pemenang.
BERITA TERKAIT
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah