Juara Piala AFF 2022, Thailand Diguyur Bonus Fantastis, Jumlahnya Bikin Ngiler
jpnn.com, BANGKOK - Timnas Thailand diguyur bonus fantastis setelah menjuarai Piala AFF 2022.
Melansir Siam Sport, Tim Gajah Perang mendapat bonus mencapai 20 juta baht (sekitar Rp 9,2 miliar) dari Manajer Timnas Thailand, Nualphan Lamsam atau yang dikenal sebagai Madam Pang.
Jumlah tersebut terdiri dari bonus 5 juta baht setelah lolos dari fase grup dan 5 juta baht setelah mengalahkan Malaysia di semifinal Piala AFF 2022.
Setelah itu, Madam Pang kembali mengguyur bonus kepada Thailand sekitar 10 juta baht seusai menundukkan Vietnam di partai puncak.
Tak cuma dari Madam Pang, Thailand juga mendapat bonus dari berbagai pihak.
Ketua Umum Federasi Sepak Bola Thailand Somyot Poompanmoung mengguyur skuad asuhan Alexandre Polking dengan bonus 5 juta baht (Rp 2,3 miliar).
Thailand juga masih mendapat bonus 10 juta baht (Rp 4,6 miliar) sebagai hadiah juara Piala AFF 2022 yang diberikan pihak AFF.
Dengan begitu, pemain, staf, dan ofisial Timnas Thailand total mengantongi 20 juta baht.
Timnas Thailand diguyur bonus fantastis setelah menjuarai Piala AFF 2022. Jumlahnya bikin ngiler.
- Dalih-dalih Shin Tae Yong Setelah Timnas Indonesia Gugur di Fase Grup Piala AFF 2024
- Coach Justin: STY Gagal Bentuk Sistem Permainan dengan Pemain Muda
- Albert Capellas Tegaskan Filipina Layak ke Semifinal ASEAN Cup 2024
- Timnas Indonesia Gagal ke Semifinal ASEAN Cup 2024, Erick Thohir Bakal Evaluasi Total
- Piala AFF 2024: Timnas Indonesia Gagal Penuhi Target, PSSI Evaluasi Shin Tae Yong?
- Indonesia Gagal ke Semifinal ASEAN Cup, Pelatih Harus Bertanggung Jawab