Juara Piala AFF U-23 2022, Vietnam Bakal Diguyur Bonus Besar, Berapa Nilainya?
jpnn.com, KAMBOJA - Vietnam langsung diguyur bonus besar seusai menjuarai Piala AFF U-23 2022.
Melansir Zing News, Federasi Sepak Bola Vietnam siap mengucurkan bonus senilai VND 1,5 miliar atau sekitar Rp 900 juta.
Bonus itu belum termasuk uang pembinaan yang jumlahnya mencapai VND 200 juta (Rp 125 juta).
Jumlah itu bisa meningkat karena beberapa perusahaan dikabarkan siap memberikan tambahan bonus lainnya.
Vietnam membungkam Thailand di final Piala AFF U-23 dengan skor tipis 1-0 lewat gol tunggal Tran Bao Tuan pada masa injury time babak pertama.
Hasil ini membuat Vietnam berhasil menyamai torehan Indonesia dan Thailand yang sama-sama mengemas satu trofi Piala AFF U-23.
Rencananya, para penggawa Vietnam U-23 akan pulang pada Minggu (27/2) mendatang dan langsung menjalani isolasi mandiri sebelum dikembalikan ke klubnya masing-masing.(zingnews/mcr16/jpnn)
Bonus besar menanti Vietnam seusai menjuarai Piala AFF U-23 2022. Berapa nilainya?
Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Naufal
- Maruarar Sirait: Kinerja Erick Thohir di PSSI Luar Biasa
- Ekspor Perdana Omoda 5 Setir Kiri ke Vietnam via Cikarang Dry Port
- 8 Tim dari Jakarta dan Bandung Lolos Grand Finale Meet the World With SKF Road to Gothia Cup 2025
- Kang Erwan Kaget Seejontor FC Bermain Bagus Melawan Persib Legend
- Laga Persahabatan: Persib Legend vs Seejontor FC di Bandung, Kang Erwan Bakal Hadir
- Ekspansi Pasar Global, Chery Ekspor Omoda 5 Buatan Bekasi ke Vietnam