Judi Lotere Marak di Warung Kopi
Rabu, 11 Januari 2012 – 11:49 WIB

Judi Lotere Marak di Warung Kopi
PURWAKARTA - Judi lotere atau yang lebih dikenal dengan sebutan jembel, marak di Purwakarta. Dalam praktiknya, para pelaku judi lotere terbilang rapi. Salah satu tempat yang biasa dijadikan sebagai tempat transaksi adalah warung kopi atau warung klontong. Sebagian masyarakat ada yang menolak keberadaan judi lotere tersebut. Seperti yang dikatakan Aji M tokoh masyarakat Desa Cimahi, Kecamatan Campaka. Dia mengaku resah dengan keberadaan judi tersebut.
Berdasarkan informasi yang dihimpun Pasundan Ekspres (JPNN Grup), banyak hadiah yang ditawarkan dari mulai sebungkus rokok, hingga lemari es. Para peminat cukup mengeluarkan uang sebesar Rp500 per jembel (kertas kecil yang dilipat). Jika beruntung, mereka bisa memperoleh hadiah.
Salah satu pemilik warung yang menyediakan judi lotere mengatakan bahwa paket judi lotere diperolehnya dari pengepul seharga Rp500 ribu-Rp1,5 juta, tergantung hadiah lotere yang disediakan.
Baca Juga:
PURWAKARTA - Judi lotere atau yang lebih dikenal dengan sebutan jembel, marak di Purwakarta. Dalam praktiknya, para pelaku judi lotere terbilang
BERITA TERKAIT
- Aksi Oknum Lurah Mencuri HP Warga Terekam CCTV, Alamak
- Abu Rizal Dihajar, Videonya Viral
- Polisi Gerebek Indekos di Koja Jakarta Utara, Ini Hasilnya
- Kapolres Banyuasin Minta Warga Aktif Berantas Judi Online
- Duit Habis Dipakai Judol, Pria di Bandung Pura-Pura Jadi Korban Begal, Bikin Gaduh
- Sadis, Seorang Istri di Inhu Aniaya Suami hingga Tewas, Motifnya tak Disangka