Judika Tutup Rangkaian Festival Crossborder Atambua 2017

Judika Tutup Rangkaian Festival Crossborder Atambua 2017
Judika. Foto dok JP/JPNN.com

Penampilan Judika kemudian ditutup dengan tembang “Sakitnya Tuh Disini” berduet bersama Maria Vitoria.

Usai Judika turun panggung, Maria Vitoria melanjutkan penampilannya. Wanita yang akrab disapa Marvi itu tampil pada penghujung acara. Membawakan lima lagu yakni “Bumi Semakin Panas”, “Nirmala”, “Listen”, “Despacito” dan “Mira Santika”.

"Sebagai masyarakat Timor Leste, kami sangat bangga karena ini salah satu kehormatan bagi kami bisa membawakan nama negara Timor Leste dalam acara besar konser musik crossborder di Atambua,” ujar Marvi di atas panggung.

Dia mengatakan, selama ini masyarakat di Timor Leste selalu menantikan Festival Crossborder Atambua 2017. Menurutnya festival tersebut menjadi suguhan yang sangat menarik bagi masyarakat Timor Leste.

“Banyak masyarakat Timor Leste yang datang kesini khususnya Maria Lovers, mereka sudah kasi kabar kepada saya. Saya wakil dari Timor Leste sangat senang dengan diadakannya festival ini,” ujar Marvi.

Seperti diketahui, sepanjang tahun 2017 Pemerintah Kabupaten Belu yang didukung penuh Kementerian Pariwisata telah beberapa kali menghadirkan  “Festival Crossborder Atambua”. Deretan musisi terbaik tanah air serta musisi dan musisi lokal dihadirkan.

Mario G Kalu, TipeX, Jamrud, Coklat, dan juga Slank, adalah deretan nama-nama yang dihadirkan dalam festival tersebut.

Dubes RI untuk Timor Leste, Sahat Sitorus yang turut hadir dalam acara itu mengatakan, program ini bukan hanya milik Indonesia, tapi juga Timor Leste.

Judika sukses rangkaian Festival Crossborder Atambua 2017, Jumat (1/12). Bersama Maria Vitoria, pelantun lagu Mapala itu berhasil menyedot 30 ribu pengunjung.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News