Jujur dari Sanubari, Jokowi Bilang Fakta Ini kepada Bu Mega

jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) memuji kecantikan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri secara terbuka ketika memberikan sambutan dalam Rapat Kerja Nasional (Rakernas) II Tahun 2021 di Sekolah Partai, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Selasa (21/6).
Presiden Jokowi menyampaikan hal itu setelah hari ulang tahunnya yang ke-61 dirayakan kader PDIP.
Awalnya, Presiden Jokowi diberi kejutan dengan nasi tumpeng oleh jajaran PDIP. Tumpeng pertama kemudian diserahkan Presiden Jokowi kepada Megawati.
Setelah itu, eks gubernur DKI Jakarta itu memberikan sambutannya kepada para kader PDIP.
"Saya ingin menyampaikan terima kasih, seumur-umur saya tidak pernah berulang tahun dirayakan seperti ini tadi," kata Presiden Jokowi.
Mantan wali kota Solo itu juga mendapatkan tumpeng dari Megawati dalam rangka Haul Ke-52 Bung Karno. Presiden Jokowi juga menyampaikan terima kasih atas tumpeng tersebut.
"Terima kasih Bu Mega atas tumpengan yang baru saja kita lakukan," jelas dia.
Pada kesempatan itu, Presiden Jokowi memuji kecantikan putri Proklamator RI Bung Karno itu.
Presiden Jokowi menyebut aura Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri sangat cantik dan katismatik.
- Gerindra Ungkap Alasan Prabowo Utus Jokowi ke Pemakaman Paus Fransiskus, Ternyata...
- Koordinator Gerakan Indonesia Cerah Tanggapi Kelompok yang Kerap Sudutkan Jokowi
- Jokowi Tempuh Jalur Hukum Perihal Tudingan Berijazah Palsu, Pengamat Politik Boni Hargens: Ini Pelajaran Berdemokrasi
- Heboh Isu Ijazah Palsu, Jokowi Bukan Satu-satunya Sasaran Tembak
- Utus Jokowi ke Pemakaman Paus, Prabowo Titipkan Pesan Khusus
- 5 Berita Terpopuler: Berita Bikin Panik Honorer, Ribuan CPNS 2024 Jadi Mengundurkan Diri, Waduh