Julukan Baru Persib: Raja Seri

Julukan Baru Persib: Raja Seri
Petugas mengamankan suporter Persib (Bobotoh) yang merangsak ke lapangan lantaran kecewa tim kesayangannya ditahan imbang Barito Putera, Minggu (9/10). Foto: RIANA SETIAWAN/ RADAR BANDUNG/JPNN.com

Buktinya, total dari 11 tembakan yang dilakukan, hanya 5 yang mengarah ke gawang yang dijaga oleh M. Natshir Fadhil.

Sang tamu yang sedikit bermain bertahan, hanya berhasil melakukan 7 tembakan, dimana 4 diantaranya nyaris berbuah gol.

Hasil imbang ini tetap membuat Persib bertengger di posisi 11 dengan raihan 37 poin. Sedangkan Barito berhasil naik satu setrip menggeser Arema FC di posisi 7 klasemen sementara dengan 41 poin.

''Kami pulang bawa satu poin dari kandang Persib malam ini, sangat luar biasa. Kami bersyukur atas hal itu" ujar Pelatih Barito Jacksen F. Tiago.

Sementara itu, dari kubu Persib yang diwakili oleh Pelatih fisik Yaya Sunarya mengungkapkan tetap bersyukur walaupun hanya 1 poin yang didapat.

Menurutnya, strategi tamu yang menerapkan serangan balik cukup menakutkan walaupun tidak satu pun ada gol yang bersarang.

"Pertandingan yang sangat menarik. Saya apresiasi cara Barito Putera menerapkan counter attack yang tajam. Selamat kepada Barito Putera sudah mendapat satu poin," katanya. (rid)

 


Persib Bandung hingga pekan ke-28 musim ini hanya bertengger di papan bawah, posisi 11 klasemen sementara Liga 1


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News