Jumlah Kasus Aktif Meningkat Lebih Cepat, Anies: Lebih Darurat Daripada Awal Wabah Covid-19

"Jadi menaikkan kapasitas menjadi 4.807 yang insyaallah tercapai 6 Oktober, itu bila tidak disertai pembatasan penularan ketat seperti sekarang maka tempat tidur itu juga akan penuh di minggu kedua Oktober," ungkap Anies.
Kapasitas ICU juga tidak lebih baik. Jumlahnya saat ini 528 tempat tidur, dan diprediksi akan penuh 15 September. Bila dinaikkan 20 persen menjadi 636 tempat tidur, maka mulai penuh 25 September.
Anies menegaskan, jumlah kasus aktif di Jakarta peningkatan lebih cepat daripada pertambahan kapasitas tampung pelayanan RS baik tempat tidur maupun maupun ICU.
"Jadi, dari tiga data ini yakni angka kematian, tempat tidur isolasi, keterpakaian ICU khusus Covid-19, menunjukkan bahwa situasi wabah di Jakarta ada dalam kondisi darurat," pungkas Anies. (boy/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Anies Baswedan menyatakan kondisi darurat Covid-19 di Jakarta lebih darurat lagi dibanding awal kemunculan kasus corona di Indonesia. Anies pun menempuh PSBB secara ketat lagi.
Redaktur & Reporter : Boy
- Fahad Haydra Perankan Sosok Anies Baswedan, Turunkan Berat Badan 5 Kg
- Ikuti Jejak Anies, Pramono Gratiskan Pajak Rumah dengan NJOP di Bawah Rp 2 Miliar
- Fajar Alfian Minta Maaf Atas Ucapannya kepada Simpatisan Anies
- Tom Lembong Jalani Sidang Perdana, Istri Hingga Anies Memberikan Dukungan
- Gerakan Rakyat Bakal Jadi Parpol, Lalu Dukung Anies, Pengamat Ungkap Indikasinya
- Pram-Rano Buka Kemungkinan Lanjutkan Pembangunan ITF Sunter yang Digagas Anies