Jumlah Korban Kecelakaan Maut Bekasi Bertambah, Innalillahi

jpnn.com, JAKARTA - Korban luka dan meninggal akibat truk kontainer diduga blong menabrak halte dan kendaraan di depan SDN Kota Baru II dan III, Bekasi, Jawa Barat, bertambah menjadi 33 orang.
Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Latif Usman mengatakan data korban tersebut bertambah dari sebelumnya 30 orang.
"Jumlah korban 33 orang, korban meninggal sepuluh orang," kata Latif Usman di Jakarta, Kamis.
Latif mengatakan 23 korban menderita luka-luka akibat peristiwa truk kontainer diduga blong menabrak halte bus penuh orang.
Para korban dilarikan di dua rumah sakit di Kota Bekasi, yaitu Rumah Sakit Ananda dan RSUD Kota Bekasi.
Sebelumnya peristiwa kecelakaan maut melibatkan truk kontainer terjadi di Jalan Sultan Agung, tepatnya depan SD Kota Bekasi 3 Bekasi Barat, Kota Bekasi, Rabu (31/8) siang, mengakibatkan sejumlah korban meninggal dunia.
Berdasarkan informasi truk diduga mengalami rem blong dan menabrak sebuah tiang menara telekomunikasi dan sejumlah kendaraan yang sedang parkir di tepi jalan.
Satu unit mobil boks ikut tertimpa tiang telekomunikasi yang roboh usai ditabrak truk nyelonong itu.
Berikut info terbaru jumlah korban kecelakaan maut Bekasi. Polda Metro Jaya telah melakukan olah TKP.
- Berkedok Jadi Tukang Buah, Maling Gasak Motor Pak RT
- Begini Evakuasi Pendaki Wanita Asal Bekasi yang Kolaps di Gunung Sindoro
- Polisi Tembak Penculik Anak Perempuan di Pasar Rebo, Tuh Pelakunya
- Selebgram Asal Bekasi Ini Diduga Terlibat Investasi Bodong
- Begal Beraksi Lagi di Ibu Kota Jakarta
- Pengunjung Rumah Sakit di Bekasi Aniaya Satpam, Kini Jadi Tersangka