Jumlah Korban Luka Bertambah Jadi 24
Kamis, 14 Januari 2016 – 16:29 WIB
jpnn.com - JAKARTA - Jumlah pelaku teroris Sarinah yang tewas bertambah lagi. Polisi mengonfirmasi bahwa total teroris yang tewas ialah lima orang.
"Lima pelaku meninggal dunia," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes M Iqbal, Kamis (14/1).
Sebelumnya polisi menyebut ada empat teroris yang tewas. Dua tewas dalam baku tembak polisi. Dua lainnya bunuh diri dengan meledakkan diri menggunakan bom.
Baca Juga:
"Jadi total lima pelaku meninggal, dua (meninggal karena) bom bunuh diri dan tiga kami lumpuhkan," ujar Iqbal.
Mantan Kapolrestro Jakarta Utara mengatakan, jumlah korban luka juga bertambah dari 17 menjadi 24. "Semuanya dibawa ke rumah sakit," paparnya. (boy/jpnn)
JAKARTA - Jumlah pelaku teroris Sarinah yang tewas bertambah lagi. Polisi mengonfirmasi bahwa total teroris yang tewas ialah lima orang. "Lima
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Penyidik Temukan Ratusan Amplop di Rumah Istri Muda Kadisnakertrans Sumsel, Jumlahnya Capai Sebegini
- Honorer Sowan ke Istana, Ada Jalan Terang untuk R2 & TMS PPPK Tahap 1
- Menko AHY: Tol Semarang-Demak Pakai 7,3 Juta Bambu untuk Mengatasi Kemacetan & Rob
- Guntur PDIP Heran KPK Ingkari Janjinya Sendiri, Padahal Warga Banyak Laporkan Jokowi
- Kepala Disnakertrans Sumsel Resmi Ditetapkan Sebagai Tersangka Kasus Izin K3
- Virus HMPV Ditemukan di Indonesia, Pimpinan MPR: Tetap Waspada