Jumlah Korban Penipuan Komplotan Wowon Terus Bertambah
jpnn.com, JAKARTA - Polda Metro Jaya mendapatkan tambahan jumlah korban kasus penipuan yang dilakukan komplotan Wowon.
Kali ini, korban terbaru merupakan seorang tenaga kerja wanita (TKW) bernama Evi.
Direktur Reserse Kriminal Umum (Dirreskrimum) Polda Metro Jaya Kombes Hengki Haryadi mengatakan korban Evi saat ini masih berada di luar negeri.
"Salah satu korban penipuan Wowon atas nama Evi, " ujar perwira menengah Polri itu kepada wartawan, Selasa (31/1).
Hengki menjelaskan hasil penelusuran tim Ditreskrimum dan Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) korban saat ini masih bekerja di luar negeri.
"Saat ini yang bersangkutan (Evi) bekerja di Libya, dalam keadaan sehat," kata Hengki.
Korban sempat dilaporkan hilang oleh rekannya yaitu Hana dan Aslem yang sebelumnya telah dimintai keterangan di Polda Metro Jaya pada Kamis (26/1).
Hengki memastikan pihaknya akan terus mencari korban-korban TKW yang telah ditipu oleh Wowon, Duloh, dan Dede.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan sejumlah TKW yang teridentifikasi sebagai korban komplotan Wowon, yakni Yeni, Farida, Siti Fatimah, Aslem, Entin, Hamidah, Evi, Hana, Yanti, Nene, dan Sulastini.
Dari sejumlah korban tersebut, baru dua korban yang berhasil dimintai keterangannya, yaitu Aslem dan Hana. (antara/jpnn)
Polda Metro Jaya mendapatkan nama korban baru dalam kasus penipuan yang dilakukan komplotan Wowon.
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan
- Ketua Parpol di Bekasi Dilaporkan ke Polda Metro Jaya, Ketua Forkim Tegas Bilang Begini
- Polda Metro Jaya Pastikan Kasus Firli Bahuri Terus Berlanjut
- Apa Kabar Kasus Firli Bahuri di Polda Metro Jaya?
- Modus Baru Penipuan Mencatut Bea Cukai, Simak Agar Tidak Menjadi Korban Berikutnya
- Polda Metro Jaya Buru Tersangka Penggelapan Haksono Santoso
- Ajak IM Bisnis Berlian & Janjikan Untung Rp 21,3 Miliar, Reza Artamevia Dilaporkan ke Polisi