Jumlah Pembesuk Tahanan Selama Lebaran Stagnan

jpnn.com - TANJUNG SELOR - Polres Bulungan tidak meniadakan jam besuk untuk tahanan selama libur Lebaran. Hal tersebut dilakukan untuk memberikan kesempatan kepada keluarga tahanan menjenguk dan merayakan Lebaran bersama.
Ps Kasubbag Humas Polres Bulungan Aiptu Tutut Murdayanto mengatakan, sejauh ini jam besuk tahanan normal saja. Seperti yang diketahui, jumlah tahanan yang mencapai ratusan itu juga membutuhkan kehangatan keluarga yang menjenguk mereka.
Oleh sebab itu tidak ada alasan untuk tidak membuka jam besuk. “Mereka juga ingin merayakan Lebaran bersama keluarga,” tuturnya.
Dia menambahkan, untuk jam besuk sendiri tidak ada perubahan sama sekali. Bahkan dikatakannya, hari libur seperti Sabtu dan Minggu, jam besuk tetap buka. “Jam besuknya seperti biasa sampai jam 11, untuk hari libur seperti ini juga,” sambungnya.
Untuk pembesuk sendiri, kata dia, tidak dibatasi selama jam besuk belum selesai. “Dilihat dari jumlah pembesuk seperti biasanya tidak ada peningkatan. Dan biasanya memang ramai pembesuk,” tutupnya. (fai/jos/jpnn)
TANJUNG SELOR - Polres Bulungan tidak meniadakan jam besuk untuk tahanan selama libur Lebaran. Hal tersebut dilakukan untuk memberikan kesempatan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki
- Jasad Korban Banjir di Murung Raya Ditemukan Tersangkut di Dahan Pohon Sawit
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung
- Harga Emas Perhiasan di Baturaja Tembus Rp 11,3 Juta Per Suku