Jumlah Pemudik Bus Turun 7 Persen, Jonan Minta Pelayanan Ditingkatkan

jpnn.com - JAKARTA - Jumlah pengguna angkutan bus selama angkutan Lebaran 2016, turun sebanyak tujuh persen dibanding tahun lalu. Terkait menurunnya jumlah penumpang saat Lebaran, Menteri Perhubungan Ignasius Jonan meminta kepada operator bus untuk meningkatkan pelayanan.
"Kepada operator bus untuk terus meningkatkan pelayanan dari tahun ke tahun, agar tidak terus ditinggalkan penumpangnya," ujar Jonan.
Menurut Jonan, penurunan jumlah penumpang bus salah satunya disebabkan karena pelayanannya yang kurang baik. Terlebih, masih banyak ditemukan bus yang tidak laik jalan.
Selain itu, belum dilaksanakannya standar pelayanan minimal untuk angkutan bus. "Operator bus harus perbaiki layanan bus," tegas Jonan.
Karena itu, pihaknya bersama Organda akan segera membahas standar pelayanan minimal angkutan bus. Dengan cara itu diharapkan bisa meningkatkan kembali jumlah penumpang bus pada lebaran mendatang. (chi/jpnn)
JAKARTA - Jumlah pengguna angkutan bus selama angkutan Lebaran 2016, turun sebanyak tujuh persen dibanding tahun lalu. Terkait menurunnya jumlah
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sejumlah Tokoh Ikut Tenangkan Nasabah Bank DKI dan Imbau Tidak Kosongkan Rekening
- SPBH Milik PLN IP Bakal Jadi Kunci Penting Mewujudkan Transportasi Berbasis Hidrogen
- Talenta Unggul Mampu Memperkuat Hilirisasi Pertambangan
- Harga Emas Melonjak, Didimax Buka Edukasi Trading Gratis
- Genjot Pertumbuhan Ekonomi, Kanwil Bea Cukai Jakarta Beri Fasilitas TBB ke Perusahaan Ini
- Melahirkan Ahli Keuangan Investigator Jadi Strategi IAPI Menjaga Kepercayaan Publik