Jungleland Buka 4 Wahana Baru Saat Libur Lebaran

jpnn.com, SENTUL - Jungleland Adventure Themepark bakal membuka 4 wahana baru saat libur Idulfitri atau Lebaran tahun ini.
Hal tersebut diungkapkan oleh Direktur Utama PT. Jungleland Asia, Resza Adikreshna saat ditemui pada acara buka puasa dan santunan anak yatim piatu.
Resza meyakini peluncuran 4 wahana ini akan memenuhi kebutuhan hiburan keluarga pasca pandemi.
"Momen High Season Lebaran ini, kami gunakan sebagai momentum untuk meluncurkan 4 wahana baru Jungleland," kata Resza di Phinisi Hall, Jungleland Sentul baru-baru ini.
Kehadiran 4 wahana baru tersebut diprediksi akan menjadi permainan yang paling diminati di Jungleland.
Adapun 4 wahana tersebut yakni, Water Blaster, Mirror Trap, Jungle Mission dan Taman Jepang.
Kehadiran wahana baru bakal melengkapi keseruan dan pengalaman menarik bagi pengunjung yang berlibur di Jungleland.
Resza mengungkapkan, pada Lebaran kali, pihaknya mengusung konsep rangkaian acara bertajuk Jungleland Vaganza.
Jungleland Adventure Themepark bakal membuka 4 wahana baru saat libur Lebaran, ada promo tiket.
- Kota Lama Jadi Primadona, Libur Lebaran 2025 Dongkrak Wisata Semarang
- Trafik Broadband Meroket Selama Libur Lebaran 2025, Telkomsel Beber Penyebabnya
- Timbunan Sampah Libur Lebaran 2025 di Semarang Tembus 5,5 Juta Ton
- Libur Lebaran Usai, Emas Pegadaian Galeri 24 Diburu Masyarakat, Lihat Nih!
- Manfaatkan Digitalisasi, PLN IP Sukses Jaga Keandalan Pasokan Listrik Selama Libur Lebaran
- Taman Pintar Yogyakarta Dikunjungi 23 Ribu Wisatawan Selama Libur Lebaran