Juni 2012 Seymour Mundur dari CIFOR

Juni 2012 Seymour Mundur dari CIFOR
Juni 2012 Seymour Mundur dari CIFOR
Ketua Dewan CIFOR, M. Hosny El-Lakany, mengatakan bahwa peran Seymour sangat penting dalam meningkatkan standar dan visibilitas kerja organisasi ini serta dampaknya pada kebijakan-kebijakan terkait kehutanan di seluruh dunia. “Dengan posisi yang kuat seperti sekarang, saya yakin CIFOR akan menarik minat orang-orang terbaik di dunia untuk bersaing mendapatkan kesempatan memimpin organisasi ini untuk mencapai kinerja dan pencapaian yang lebih tinggi lagi,” katanya.

Seperti diketahui, CIFOR adalah satu di antara 15 pusat penelitian yang tergabung dalam Consultative Group on International Agricultural Research (CGIAR). Tahun lalu, setelah proses pembaruan di tubuh CGIAR, CIFOR terpilih untuk memimpin Program Penelitian di bidang Hutan, Pohon dan Agroforestri. Program ini sedang dilaksanakan bersama dengan World Agroforestry Centre, Bioversity dan the International Center for Tropical Agriculture, serta organisasi-organisasi lainnya.

 “CIFOR berkomitmen untuk memastikan bahwa hutan tetap menjadi prioritas dalam agenda politik dan bahwa pembuatan keputusan yang mempengaruhi hutan didasarkan pada sains yang kuat dan prinsip tata kelola yang baik serta mencerminkan pandangan negara berkembang dan masyarakat yang bergantung pada hutan,” kata Seymour. (boy/jpnn)

JAKARTA – Direktur Jenderal Center for International Forestry Research (CIFOR), Frances Seymour, menegaskan akan mundur Juni 2012, dari organisasi


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News