Juni 2016, Arus Kapal Pelabuhan Tanjung Perak Naik Signifikan
jpnn.com - JAKARTA - Kahumas Pelabuhan Tanjung Perak Oscar Yogi menjelaskan, peningkatan arus kapal secara signifikan terjadi pada Juni, yakni sebesar 41 persen. Di mana pada bulan sebelumnya hanya mencatat sebanyak 824 kunjungan.
Sementara untuk arus kapal pelayaran luar negeri, jumlah kunjungannya relatif stabil dengan rata 179 setiap bulannya, terhitung sejak Januari sampai dengan Juni.
“Rasio perbandingan pelayaran asing dan domestik adalah 1 banding 6, dengan rincian 1.034 kunjungan kapal asing dan 6.227 kunjungan kapal domestik,” kata Oscar dalam siaran persnya, Selasa (26/7).
Meski begitu, rasio arus kapal secara tonase berbanding tipis yaitu 1 banding 1,2 dengan rincian tonase kapal asing 21 juta ton dan kapal domestik 25 juta ton.
Mengenai arus barang, Pelabuhan Tanjung Perak mampu melampaui target, yaitu di atas 8 persen, untuk penanganan komoditas general cargo, curah kering dan curah cair, baik BBM maupun non-BBM.
Secara rinci, arus barang untuk komoditas general cargo adalah 3,2 juta ton per m3, curah kering sebanyak 3,6 juta ton, dan curah cair sebanyak 2,9 juta ton per liter.
Sementara itu, komoditas petikemas mampu ditangani sebanyak 296.137 TEUs atau masih tercapai 46 persen, dari target yang ditetapkan dalam satu tahun, yakni 650.766 TEUs.
"Ini arus Peti Kemas di Luar BJTI Port dan Terminal Peti Kemas Surabaya," papar Oscar.
JAKARTA - Kahumas Pelabuhan Tanjung Perak Oscar Yogi menjelaskan, peningkatan arus kapal secara signifikan terjadi pada Juni, yakni sebesar 41 persen.
- KAI Logistik Beri Diskon Spesial Pengiriman Paket & Sepeda Motor
- Komisi XI DPR RI Desak Apple Bertanggung Jawab Atas Ketimpangan Pendapatan dan Investasi di Indonesia
- Gandeng Pengusaha Lokal, Tangkas Motor Listrik Ekspansi ke Jawa Timur
- Majoo Expert Solusi Nyata untuk Para Pelaku Usaha di Indonesia
- BNI Culture Fest 2024: Transformasi Dalam Membangun Budaya Kerja & Kinerja
- Dampingi Prabowo Bertemu PM Trudeau, Menko Airlangga: Ini Mampu Tingkatkan Perdagangan