Junimart Apresiasi KPU karena Sukses Gelar Pendaftaran Bakal Pasangan Calon Pilkada 2020
jpnn.com, JAKARTA - Anggota Komisi II DPR RI Junimart Girsang mengapresiasi Komisi Pemilihan Umum (KPU) karena sukses menggelar pendaftaran bakal pasangan calon Pilkada 2020. Sebab hal tersebut merupakan tahapan penting bagi berjalannya demokrasi ke depannya.
“Dengan demikian masyarakat mulai hari ini bisa memperoleh gambaran sementara dari calon-calon pemimpin mereka di masa depan. Dan sesuai aturan KPU masih membuka waktu 3 hari setelah penutupan tanggal 6 September kepada Paslon/Cakada di setiap daerah apabila di daerah tersebut peserta Pilkadanya masih tunggal alias melawan kotak kosong,” kata Junimart, Selasa (8/9/2020).
Meski demikian, menurut Junimart, proses pilkada yang berlangsung dalam situasi pandemi COVID-19 ini merupakan tantangan besar.
Bukan saja bagi para pelaksana pemilu seperti KPU, Bawaslu, lembaga-lembaga pemantau pemilu lainnya, aparat keamanan, tetapi juga bagi peserta pemilu dan masyarakat pemilih.
“Dengan adanya tren penyebaran virus Corona yang meluas, dimana beberapa wilayah kembali menerapkan status PSBB secara ketat, interaksi antara pelaksana pilkada, bakal calon kepala daerah dan masyarakat pemilih tentu menjadi terbatas. Karena aspek kesehatan dan keselamatan harus menjadi prioritas,” katanya.
Namun, lanjut Junimart, dengan tetap menjalankan protokol kesehatan pencegahan COVID-19, diharapkan setiap calon pemimpin dapat menjelaskan ide-ide dan gagasannya kepada masyarakat pemilihnya dengan lebih baik. Adanya teknologi seharusnya bisa memastikan bahwa hambatan dalam proses interaksi calon pemimpin dan para pemilihnya dapat dicarikan solusinya.
Dengan memaparkan gagasan dengan baik, maka pemilih dapat menentukan pilihannya dengan tepat, dan siapa yang akan memberikan perubahan yang lebih baik maupun menggerakan perekonomian di daerah masing-masing.
“Memilih pemimpin bagi setiap daerah merupakan salah satu kunci untuk menjamin terciptanya laju pembangunan dan kemajuan yang positif di daerah itu,” ujarnya.
Anggota Komisi II DPR RI Junimart Girsang mengapresiasi Komisi Pemilihan Umum (KPU) karena sukses menggelar pendaftaran bakal pasangan calon Pilkada 2020. Sebab hal tersebut merupakan tahapan penting bagi berjalannya demokrasi ke depannya.
- Aktivis Dorong Semua Pihak Mewujudkan Pilkada Maluku Utara Aman dan Nyaman
- Hadiri Simulasi KPU yang Ketiga di Tangsel, Ketua Bawaslu Berikan Sejumlah Catatan
- KPU Sulut Matangkan Persiapan Pilkada 2024
- Deklarasi Pilkada Damai, Bawaslu-Kementerian PPPA-KPU Jamin Ruang Aman bagi Perempuan
- Debat Ketiga Pilgub Jatim Bertema Pembangunan Infrastruktur
- Gandeng Klub Sepak Bola Jurnalis, KPU DKI Ajak Masyarakat Berkontribusi di Pilkada