Jupe Bantah Jemput Olga Syahputra di Singapura

jpnn.com - JAKARTA - Julia Perez atau Jupe sempat dikabatkan menjemput Olga Syahputra di rumah sakit Mount Elizabeth Medical Centre Singapura, Senin (16/6). Isu yang beredar Jupe menjeput Olga bersama pakar herbal, Ratu Givana.
Namun kabar tersebut langsung dibantah Jupe. Melalui akun Twitternya, Jupe menyatakan bahwa kabar tersebut adalah berita bohong.
"Mohon maff berita jupe jemput olga itu tidak benar!! Tolong jgn bawa2 suatu hal yg tidak benar. Trimakasih atas pengertian nya..GOD BLESS US," kata Jupe di akun Twitternya.
Jupe yakin pihak-pihak yang gencar menebar isu tersebut punya niat tidak baik dan hanya ingin numpang tenar. Menurutnya, penebar kabar bohong itu adalah orang licik dan tidak akan sukses.
"Apalagi mencari ketenaran di saat orang lagi menderita sakit.. Wahai orang pencari ketenaran sesat .. Sadar bahwa semua itu tidak benar," tegasnya. (abu/jpnn)
JAKARTA - Julia Perez atau Jupe sempat dikabatkan menjemput Olga Syahputra di rumah sakit Mount Elizabeth Medical Centre Singapura, Senin (16/6).
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Dukung Ramadhan Jazz Festival 2025, AQUA Sebar Kebaikan & Kebersamaan
- Bakal Lebaran di Jakarta, Marshanda Ungkap Hal yang Dinantikannya
- Jadi Istri Maxime Bouttier dalam Film Gundik, Ratu Sofya Canggung pada Luna Maya?
- Makin Dekat, Fuji Main Boling Bareng Verrell Bramasta
- Ariel Tatum Sering Istigfar Saat Syuting La Tahzan
- Verrell Bramasta Kembali Pamer Kedekatan dengan Fuji