Jupe Putus karena Gaston Selingkuh?
jpnn.com - JULIA Perez (Jupe) dan Gaston Castano sudah tidak pernah lagi tampil berdua di depan kamera. Bukan sama-sama sibuk, ternyata pasangan beda profesi itu memutuskan berpisah. Entah apa penyebabnya, Jupe membatalkan pertunangannya dengan pesepakbola asal Argentina itu.
”Sudah nggak, tapi ya sudah lah,” kata Jupe seperti yang dilansir INDOPOS (JPNN Group), Senin (24/3). Beberapa waktu lalu, foto kebersamaan Gaston dengan perempuan lain memang sempat ramai diperbincangkan di jejaring sosial. Gaston pun disebut-sebut selingkuh.
Namun, Jupe menampiknya. Menurutnya, perempuan di foto itu hanya penggemar Gaston. Sebagai bintang lapangan yang melebarkan sayapnya di dunia modeling, Jupe menganggap wajar Gaston digilai banyak perempuan.
”Mau gimana ya. Sebenarnya aku nggak mau menanggapi gosip-gosip di luar sana. Banyak yang menunjukkan foto Gaston (dengan perempuan lain), tapi aku yakin Gaston nggak (selingkuh). Dia laki-laki yang bertanggung jawab, karena hubungan ini didasari kepercayaan. Saya percaya Gaston, nggak mungkin dia mengkhianati saya,” katanya yang tetap menolak mengungkapkan alasannya memutuskan hubungan dengan Gaston.
Sebelum membatalkan pertunangan, Jupe berkonsultasi dengan ibunya. ”Saat aku mau membatalkan pernikahan ini, mamaku bilang terserah saja. Belum saatnya kayaknya melakukan yang terindah,” ungkapnya. Tetapi bukan tidak mungkin Jupe kembali ke pelukan Gaston.
Sebab, rasa cintanya untuk pria kelahiran 8 Juni 1985 itu belum luntur. ”Aku tetap cinta sama Gaston. Papito (panggilan sayang Jupe untuk Gaston, Red) itu yang terbaik buat saya,” tuturnya. Lalu, bagaimana dengan Gaston? Jupe tak yakin cinta Gaston untuknya sebesar dulu. ”Saya juga mempertanyakan, bener nggak dia mencintai saya. Kalau dia mencintai saya, pasti saat ini dia ada di sini memeluk saya, bukannya dia malah menenangkan diri,” terangnya.
Tak seperti beberapa orang yang senang mengungkapkan kegalauan hatinya di jejaring sosial, Jupe enggan melakukannya. Baginya, tak ada gunanya mencurahkan perasaan di Twitter atau jejaring sosial lainnya. ”Aku pikir daripada aku ngomel-ngomel di Instagram atau Twitter, mending aku bikin lagu. Rasa galau aku selama ini, kalau aku tulis di Twitter, bikin tambah galau,” pungkasnya. (ash)
JULIA Perez (Jupe) dan Gaston Castano sudah tidak pernah lagi tampil berdua di depan kamera. Bukan sama-sama sibuk, ternyata pasangan beda profesi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Anak Nikita Mirzani Kabur dari Rumah Aman, Begini Kronologinya
- Baim Wong Ungkap Kerinduan kepada Sang Ayah
- Jalani Umrah Bareng Mahalini, Rizky Febian: Bismillah
- 3 Berita Artis Terheboh: Putri Nikita Mirzani Kabur, Film 1 Kakak 7 Ponakan Segera Tayang
- Lolly Sebut Nikita Mirzani Sebagai Ibu Durhaka, Waduh
- Putri Nikita Mirzani: Mohon Maaf, Saya Enggak Bangga Punya Ibu Kontroversial