Jurus Eri Cahyadi Untuk Pulihkan Ekonomi Warga Surabaya, Dari Lapangan Kerja Hingga UMKM
"Setiap UMKM di Surabaya harus memahami algoritma media sosial bekerja, sehingga bisnisnya terpromosikan dengan baik. Kami akan dampingi, termasuk kerja sama dengan marketplace nasional,” ujarnya.
Dengan program pendampingan tersebut, Eri yakin pendapatan UMKM akan terus meningkat.
"UMKM juga akan bisa membuka lapangan kerja bagi warga,” ujarnya.
Sementara itu, Ketua RW 08 Asemrowo Siti Nur Jannah mengatakan, Eri yang memang direkomendasikan Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini, sangat layak dipercaya meneruskan program pembangunan Kota Pahlawan. Perjuangan dan pengorbanan Eri layak diapresiasi.
"Mas Eri adalah orang yang selalu berada di belakang Bu Risma. Otomatis beliau ikut serta dalam pembangunan Kota Surabaya. Beliau rela melepaskan jabatan tertingginya untuk kesejahteraan warga Surabaya. Rata-rata, tak ada yang berani melepaskan jabatan tertinggi untuk pemilihan yang belum pasti hasilnya. Namun, Mas Eri mau, ini bukti beliau memang punya niat baik untuk mengabdi," kata Siti. (*/adk/jpnn)
Eri Cahyadi mengatakan, pemulihan ekonomi warga Surabaya akan menjadi fokusnya ke depan.
Redaktur & Reporter : Adek
- Sultan Husain Alting Sjah: Pilkada, Pertaruhan Terakhir untuk Selamatkan Harkat dan Martabat Rakyat
- Ridwan Kamil Minta Maaf soal Omongannya tentang Janda saat Kampanye
- OSO Mengajak Masyarakat Kalbar Pilih Pemimpin yang Bermartabat
- Khofifah-Emil & Wahono-Nurul Menuai Dukungan Ribuan Milenial Bojonegoro
- Teka-Teki Kepemilikan SHGB 991: 3 Sengketa Berkembang Makin Pelik, Seorang Notaris Jadi Tersangka
- Dukungan Anies untuk Pram-Rano Bakal Berdampak Signifikan