Jurus Kampanye Murah Meriah Ala PDIP demi Gaet Pemilih
Luncurkan 9 Video Beragam Tema untuk Kampanye di Medsos
jpnn.com, JAKARTA - PDI Perjuangan menggunakan jurus audiovidual untuk menggaet pemilih pada Pemilu 2019. Partai pimpinan Megawati Soekarnoputri itu meluncurkan 9 video yang akan disebarkan secara masif melalui media sosial.
Menurut Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto, video-video itu dibuat berdasar riset. Bentuknya bukan hanya video, tetapi juga rekaman audio atau jingle yang akan dipublikasikan melalui radio.
“Materi-materi itu akan dikeluarkan secara periodik. Pada minggu-minggu awal yang ditarget adalah kalangan milenial dan perempuan,” ujar Hasto dalam peluncuran video kampanye partai berlambang kepala banteng itu di DPP PDIP, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (23/3).
Video: Lah, Prabowo - Sandi 6 Bulan Kampanye Hoaks, Naiknya Cuma 4 Persen?
Hasto menjelaskan, video-video kampanye PDIP yang akan dipublikasikan pada pekan selanjutnya bakal disesuaikan dengan dinamika politik. Menurutnya, video-video kampanye PDIP itu memiliki beragam tema.
“Tema-tema keagamaan juga kami siapkan. Misalnya ketuhanan yang berkebudayaan, maknanya kami jabarkan dalam iklan," paparnya.
Ceria, positif, dan energik adalah 3 elemen penting yang perlu disampaikan ke ruang publik. Pilih #01 ?@jokowi? dan KH Ma'ruf Amin dan nomor 3 ?@PDI_Perjuangan? #01Jokowi3PDIP #PDIPerjuanganM3nang #BuMegaBercerita pic.twitter.com/3nU8q6owtj — Ir Hasto Kristiyanto MM (@66Hasto) March 22, 2019
PDI Perjuangan meluncurkan video dan jingle untuk kampanye pemilu legislatif ataupun pemilihan presiden. Ada 9 video yang akan dipublikasikan secara masif melalui media sosial.
- Hasto Bakal Kirim Buku Pak Sabam Biar Ara Sirait Melakukan Perenungan
- Tuduh Ara Bermain SARA di Pilkada Jakarta, PDIP Bakal Tempuh Langkah Hukum
- Hasto Tuding Ara Main SARA soal Pramono-Rano Didukung Anies, Prabowo Pasti Tak Suka
- Jelang Pencoblosan Pilkada, PDIP Jatim Minta Cakada Bisa Ikut Mengawal Suara
- Hasto Mendengar Informasi Bakal Dijadikan Tersangka di Kasus Absurd
- Pramono Dinilai Sengaja Tak Umbar Dukungan PDIP di Alat Peraga Demi Raup Massa Anies