Jurus Mangkus Timnas U-23 Vietnam untuk Bungkam Indonesia di SEA Games 2019
jpnn.com, MANILA - Pelatih Timnas U-23 Vietnam Park Hang Seo langsung memberikan komentar usai skuat asuhannya mengalahkan Indonesia dengan skor 2-1 dalam laga Grup B SEA Games XXX/2019 di Filipina, Minggu (1/12). Seo menyebut kemenangan Vietnam merupakan bentuk ketangguhan mental.
Dalam laga itu Indonesia sempat memimpin satu gol selama babak pertama. Namun, pada babak kedua Vietnam mampu membalikkan keadaan dengan membuat dua gol.
"Saya pikir hari ini kami menunjukkan tentang semangat pantang menyerah. Kami ketinggalan di babak pertama tapi kami tidak menyerah. Kami lakukan yang terbaik, akhirnya kami mengembalikan kedudukan dan menang. Terima kasih untuk pemain," katanya dalam jumpa pers usai laga.
Seo mengaku sempat ketar-ketir ketika tim asuhannya menghadapi Indonesia. Namun, dengan strategi jitu dan kerja keras, Vietnam akhirnya mampu mengalahkan Indonesia.
Vietnam dalam laga itu memanfaatkan keunggulan postur para pemainnya untuk menguasai laga. Ternyata strategi itu berjalan baik.
“Kami memiliki keuntungan fisik dari Indonesia. Jadi saya menekankan kepada pemain untuk menggunakan keunggulan fisik itu," tandasnya.(dkk/jpnn)
Timnas Vietnam yang sempat ketinggalan satu gol pada babak pertama akhirnya mampu membalikkan keadaan dan menang atas Indonesia.
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad
- Head to Head Timnas Futsal Indonesia vs Vietnam, Siapa Lebih Unggul?
- Kapan Final Timnas Futsal Indonesia vs Vietnam?
- Ekspor Perdana Omoda 5 Setir Kiri ke Vietnam via Cikarang Dry Port
- Ekspansi Pasar Global, Chery Ekspor Omoda 5 Buatan Bekasi ke Vietnam
- Vietnam Dilanda Topan Yagi, Bagaimana Kondisi WNI di Sana?
- Dunia Hari Ini: Topan Yagi Menghantam Vietnam, Lebih dari 20 Orang Tewas