Justin Bieber Takut Terbang
Selasa, 30 Oktober 2012 – 17:55 WIB

Justin Bieber. Foto: Getty Images
PESAWAT terbang dikenal sebagai moda transportasi paling aman dibanding alat transportasi lain. Tapi jika hal ini ditanyakan pada Justin Bieber jawabannya pasti sebaliknya. Maklum, pemilik hit "Baby" ini ternyata takut terbang.
"Ini (naik pesawat) membuatku takut. Begitu masuk kabin, jantungku langsung berdegup sangat cepat seolah akan meledak," kata kekasih Selena Gomez, seperti dilansir laman hiburan showbizspy.
Baca Juga:
"Orang bilang, kemungkinan kecelakaan di mobil lebih besar dibanding pesawat, tapi mereka kan mungkin sekali setahun naik peswat. Sedang aku naik pesawat hampir tiap saat," sambungnya.
Rasa cemas Justin makin bertambah sebab sebagai penumpang dia tak tahu apa yang terjadi di ruang pilot. "Aku tak ikut mengendalikan pesawat. Kalau kecelakaan pasti aku mati. Bagi aku, tiap naik pesawat seperti mempertaruhkan nyawa," ungkapya. (pra/jpnn)
PESAWAT terbang dikenal sebagai moda transportasi paling aman dibanding alat transportasi lain. Tapi jika hal ini ditanyakan pada Justin Bieber jawabannya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Matter Mos dan Teddy Adhitya Rilis Lagu Religi 'Sujud'
- Fourtwnty Umumkan Rehat dari Panggung Musik
- Terowongan Maut, Chapter Terbaru Eagle Akhirnya Dirilis
- 3 Berita Artis terheboh: Kasus Donasi Agus Berlanjut, Masayu Bicara soal Karakter
- Film Setan Botak di Jembatan Ancol, Penantian Panjang Ozy Syahputra Terbayarkan
- Perdana Jalani Ramadan Tanpa Suami, Jennifer Coppen Merasa Sedih & Bahagia, Ini Alasannya