Jusuf Manggabarani Resmi Wakapolri
Rabu, 06 Januari 2010 – 11:09 WIB
JAKARTA- Komjen (pol) Jusuf Manggabarani resmi menduduki kursi tertinggi kedua di Korps Bhayangkara. Jenderal bintang tiga itu dilantik sebagai Wakapolri menggantikan Komjen (pol) Makbul Padmanegara, Rabu (6/1) yang sudah memasuki masa pensiun. Ketika ditanya apakah pergantian sejumlah pejabat Polri ini mendukung reformasi birokrasi, Kapolri menegaskan pergantian itu merupakan bentuk reformasi. "Ya, sangat, sangat, sangat," kata Bambang Hendarso lagi.
Kapolri Jenderal (pol) Bambang Hendarso Danuri yang memimpin serah terima jabatan itu, mengatakan pergantian ini bagian dari reformasi birokrasi. Kepada Wakapolri baru, Kapolri meminta agar menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya. Sementara, kepada Makbul Padmanegara, Kapolri mengucapkan terima kasih karena dinilai berhasil selama bertugas. Ia dinilai, sukses mengawal proses birokrasi polri.
Baca Juga:
Kapolri Jenderal Bambang Hendarso Danuri menegaskan mutasi tersebut merupakan bagian dari reformasi birokrasi Polri."Semua dalam rangka reformasi birokrasi," kata Bambang Hendarso Danuri.
Baca Juga:
JAKARTA- Komjen (pol) Jusuf Manggabarani resmi menduduki kursi tertinggi kedua di Korps Bhayangkara. Jenderal bintang tiga itu dilantik sebagai Wakapolri
BERITA TERKAIT
- Pegawai Kemenkomdigi Ditangkap Kasus Judol, Prabowo Harus Panggil Budi Arie
- Jangan Ada Lagi Cerita Gaji Guru Honorer Kurang Manusiawi
- Heboh Judi Online Pegawai Kemenkomdigi, Prabowo Sebaiknya Memanggil Budi Arie
- Perjalanan Hidup Jenderal Multitalenta Iwan Bule, dari Sepak Bola ke Pertamina
- KTKI Soroti Proses Penerbitan Kepres KKI oleh Kemensetneg
- Terkait Pemecatan Ipda Rudi Soik, PAPI Minta Publik Jernih dalam Beropini