Juve Tak Tergoyahkan, Lazio Gagal Menyalip Atalanta

Hasil lebih positif didapatkan tim sekota Lazio, AS Roma. Giallorossi meneruskan catatan apiknya meraih tiga kemenangan berturut-turut berkat kemenangan 2-1 atas Verona.
Kedua gol kemenangan Roma tercipta pada babak pertama melalui penalti Jordan Veretout (10') dan Edin Dzeko (45'), sebelum Verona memperkecil ketertinggalan lewat gol Matteo Pessina (47') pada babak kedua.
Dengan hasil itu, Roma (57) tetap menduduki peringkat kelima, sedangkan Verona (44) tertahan di posisi kesembilan.
Fiorentina mengakhiri rentetan dua hasil imbang beruntunnya saat memetik kemenangan 3-1 di markas Lecce.
Klub kota Florence itu mengamankan kemenangan melalui gol-gol pada babak pertama, kontribusi dari Federico Chiesa (6'), Rachid Ghezzal (38') dan Patrick Cutrone (40'), sebelum Yevhen Shakhov (88') mencetak gol hiburan untuk Lecce.(Antara/jpnn)
Juventus tetap pemuncak klasemen Liga Italia, meski hanya bermain imbang dengan Sassuolo. Sementara Lazio, gagal menyalib posisi Atalanta yang berada di peringkat kedua.
Redaktur & Reporter : Ken Girsang
- Liga Italia: AC Milan Berpesta Gol ke Gawang Udinese
- Lini Serang Venezia Buat Jay Idzes Frustrasi
- Juventus Pecat Thiago Motta, Sosok Ini Penggantinya
- Perpanjang Kontrak dengan AC Milan, Tijjani Reijnders Naik Gaji, Berapa?
- Coppa Italia: Hajar Lazio, Inter Milan Melaju ke Semifinal
- AC Milan Mempertimbangkan Memecat Sergio Conceicao