Juventus Jatuh Cinta kepada Mesut Ozil
jpnn.com - TURIN - Raksasa Italia, Juventus mulai berani bermain di bursa tranfer pemain. Biasanya, klub berjuluk Si Nyonya Tua ini tak begitu transparan soal ketertarikan kepada pemain, namun kemudian mendadak membeli atau menjual.
Kini, finalis Liga Champions musim lalu itu dilaporkan sedang jatuh cinta dan ingin merekrut Mesut Ozil dari Arsenal.
Ya, dilansir dari Mirror, Jumat (10/7), Juve percaya diri bisa menggaet sejumlah pemain bintang karena punya peluang kasnya segera membengkak jika dua pilarnya Paul Pogba dan Arturo Vidal dibeli klub papan atas dengan harga wah.
Juve bahkan disebut berani menawar di angka 29 juta poundsterling (sekitar Rp599 miliar) untuk Ozil.
Sebelumnya, juara Serie A empat tahun belakangan ini sudah mendatangkan tiga rekrutan baru yakni Paulo Dybala, Simone Zaza dan Mario Mandzukic. (adk/jpnn)
TURIN - Raksasa Italia, Juventus mulai berani bermain di bursa tranfer pemain. Biasanya, klub berjuluk Si Nyonya Tua ini tak begitu transparan soal
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Proliga 2025: Thuy Cedera, Gresik Petrokimia Kalah dari Jakarta Livin
- Asyik, Laga Pelita Jaya vs Dewa United Disiarkan Gratis di Youtube
- Nova Arianto Cukup Puas Komposisi Skuad Timnas U-17 Indonesia, tetapi Punya Catatan
- Prawira Bandung Siap Bikin Kejutan di IBL 2025
- Menuju Piala Asia 2025, Timnas U-17 Indonesia Gelar TC Perdana di Stadion Sidolig Bandung
- IBL 2025: Skuad Mentereng, Dewa United Percaya Diri Meruntuhkan Dominasi PJ dan SM