Juventus KO, Milan Naik Peringkat
jpnn.com, ITALIA - Pemuncak klasemen Liga Italia Juventus dipaksa mengakui keunggulan tuan rumah AC Milan.
Juve kalah 2-4 pada laga lanjutan Liga Italia yang digelar di San Siro, Selasa setempat atau Rabu (8/7) dini hari WIB.
Juventus unggul terlebih dahulu lewat dua gol lewat tendangan Adrien Rabiot (47') dan Cristiano Ronaldo (53').
Tertinggal dua gol, tak membuat Milan patah semangat. Tim Rossoneri mulai meningkatkan permainan, hingga berhasil menyarangkan empat gol.
Masing-masing disumbangkan penalti Zlatan Ibrahimovic (62'), gol dari Franck Kessie (66'), Rafael Leao (67'), dan Ante Rebic (80').
Meski kalah, tim yang dijuluki Vecchia Signora atau Nyonya Tua tetap memuncaki klasemen Liga Italia dengan mengantongi 75 poin.
Sementara Milan (49) yang sebelumnya di urutan tujuh, naik dua peringkat ke posisi kelima.
Dalam pertandingan kali ini Juventus memiliki peluang terlebih dahulu saat Leonardo Bonucci menanduk bola melambung dari umpan silang Federico Bernadeschi.
Kemenangan AC Milan melawan Juventus di San Siro mengantarkan Rossoneri naik peringkat Liga Italia.
- AC Milan Gulung Real Madrid, Rekor Langka Tercipta
- Hasil Liga Champions: Banjir Kejutan
- Tijjani Reijnders Sumbang 1 Gol, AC Milan Lumat Real Madrid
- Liga Italia: Ditahan Imbang Parma 2-2, Juventus Gagal Naik ke Peringkat 3 Klasemen
- Mario Balotelli Resmi Bergabung dengan Genoa
- Inzaghi Puji Lautaro Martinez: Dia Satu dari Lima Pesepak Bola Terbaik Dunia Saat Ini