Juventus Vs Sampdoria, Kalah Bisa Berakibat Fatal Bagi si Nyonya Tua
Minggu, 26 Juli 2020 – 20:12 WIB
jpnn.com, ITALIA - Juventus bakal menjamu Samprodia dalam lanjutan Piala Italia pekan ke-36 di Allianz Stadium, Senin (27/7) dini hari WIB.
Bagi tim berjuluk si nyonya tua ini, pertandingan kali ini sangat penting.
Jika berhasil menang, Juventus dipastikan menjadi juara Liga Italia musim 2019-2020.
Namun jika kalah, akibatnya bisa fatal.
Pasalnya, pesaing terdekat Inter Milan yang sudah memainkan laga pekan ke-36, mengantongi 76 poin.
Sementara di peringkat ketiga ada Atalanta yang juga telah menyelesaikan laga pekan ke-36 dengan mengantongi 75 poin.
Juventus sendiri masih berada di puncak klasemen dengan mengantongi 80 poin.
Namun, Juve sangat penting menang menyusul hasil beberapa pertandingan terakhir tidak memuaskan.
Pertarungan dengan Sampdoria sangat penting bagi Juventus. Akibatnya bisa fatal bagi klub berjuluk si nyonya tua, jika pada pertandingan ini kembali kalah.
BERITA TERKAIT
- Inter Milan Hantam Lazio dengan Setengah Lusin Gol
- Liga Champions: Dihajar Juventus, Manchester City Gagal Kembali ke Jalur Kemenangan
- Catatan Merah Manchester City Seusai Tumbang di Hadapan Juventus
- Napoli Tumbang, Atletico Madrid Menang, Cek Klasemen
- Pelatih AC Milan Geram, Atalanta Pimpin Klasemen Serie A
- Kondisi Edoardo Bove Setelah Pingsan saat Fiorentina vs Inter Milan