KA Ngguling, Terbakar, 25 Tewas
Minggu, 11 November 2012 – 06:05 WIB
YANGON – Para penyelidik Myanmar kemarin (10/11) terus mengusut dan menginvestigasi soal penyebab insiden tergulingnya kereta api (KA) di utara negara tersebut yang membawa korban jiwa pada Jumat lalu (9/11). Kecelakaan KA itu memicu kebakaran sehingga merenggut 25 nyawa dan melukai sekitar 100 orang lainnya. ’’Saya tidak menyangka jumlah korban terus bertambah. Kebanyakan di antara mereka tewas di lokasi kecelakaan,’’ terang seorang polisi yang enggan disebutkan identitasnya kepada Agence France-Presse melalui telepon kemarin. Dia menambahkan bahwa penyebab kecelakaan KA sejauh ini belum diketahui.
Dua gerbong berisi minyak dalam rangkaian KA tersebut tergelincir dan terbalik di Kota Kantbalu, Provinsi Sagaing, perbatasan India, sekitar 500 kilometer utara Yangon, kota terbesar di Myanmar, Jumat lalu. Akibatnya, minyak dalam gerbong pun tumpah. Saat itulah, ratusan warga setempat saling berebut untuk mengumpulkan tumpahan minyak.
Baca Juga:
Tanpa disangka, terjadi ledakan dan kebakaran. Api pun berkobar di lokasi kecelakaan dan menghanguskan puluhan warga. Polisi menyatakan bahwa 93 korban luka menjalani perawatan intensif. Sebagian korban dilarikan ke sejumlah rumah sakit terdekat di Kota Kantbalu.
Baca Juga:
YANGON – Para penyelidik Myanmar kemarin (10/11) terus mengusut dan menginvestigasi soal penyebab insiden tergulingnya kereta api (KA) di utara
BERITA TERKAIT
- Ukraina & Suriah Perkuat Hubungan Diplomasi Kemanusiaan di Tengah Invasi Rusia
- Gencatan Senjata Tak Berpengaruh, Tentara Israel Tetap Lakukan Pelanggaran di Lebanon
- Arab Saudi Janjikan Pelayanan Kelas Dunia untuk Jemaah Haji & Umrah
- Korsel Diguncang Skandal Politik, Korut Pamer Rudal Hipersonik
- Jerman dan Amerika Diguncang Aksi Teror, Prancis Panik
- Iran Izinkan Anak 14 Tahun Jalani Operasi Plastik demi Kecantikan