Kabar Baik! Kelompok Santoso Pecah
jpnn.com - JAKARTA - Kelompok teroris Mujahidin Indonesia Timur (MIT) pimpinan Santoso alias Abu Wardah mulai terdesak oleh satuan tugas (satgas) Tinombala.
Bahkan disebutkan, kelompok Santoso mulai terpecah lantaran banyak anak buahnya yang mulai membelot karena tidak sepaham.
Kapolri Jenderal Badrodin Haiti mengakui, perpecahan di tubuh kelompok Santoso merupakan kabar baik bagi satgas Tinombala. Bahkan ia menyebut, perpecahan tersebut bisa mempermudah pihaknya untuk menangkap pria yang dicari-cari oleh Amerika Serikat itu.
"Jadi menurut saya itu bagus (ada perpecahan pada kelompok Santoso)," kata Kapori di Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian, Jakarta, Senin (28/3).
Dia menjelaskan, karena terdesak pihak Santoso kini sudah tidak berpegangan dengan ajaran yang dulu ia sebar kepada anak buahnya. Santoso menurut Badrodin, sudah memimpin anak buahnya dengan egois.
"Karena ada kebijakan perintah Santoso yang tidak disepakati, mereka yang tidak sepaham dengan perintah itu, sehingga ada dua kelompok," terangnya.
Mantan Kapolda Jawa Timur ini enggan membeberkan lebih rinci soal perpecahan itu. "Ga perlulah. Yang pastinya kami sedang bekerja," pungkas Badrodin. (mg4/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- AIA Health X Hadir Beri Perlindungan Optimal dengan Harga Terjangkau
- Pengemudi Taksi Ini Bantu Lansia Pulang ke Rumah, Andre: Pahlawan di Jalanan
- Pekan TV Fujian dan MNC Jalin Kerja Sama, Siap Perkenalkan Budaya Quanzhou di Tanah Air
- Jebolan Indonesian Idol Ini Bakal Sepanggung Lagi di Malam Puncak Ulang Tahun MNC Group
- Terima Aspirasi Aliansi Pejuang Seleksi CPNS 2024, Paul Finsen Mayor Berharap Prabowo Turun Tangan
- Heru B. Wasesa dan Tim Gali Fakta Sejarah Nusantara dari Perspektif Eropa