Kabar Baik, Kemenhub Siapkan 6 Koridor untuk Layanan BTS Teman Bus di Surabaya
jpnn.com, SURABAYA - Kementerian Perhubungan akan menyiapkan enam koridor yang akan melayani masyarakat Surabaya dan sekitarnya dalam layanan buy the service (BTS) Teman Bus.
Direktur Angkutan Jalan Suharto menyebutkan sebanyak 104 bus jenis low deck 12 meter akan melayani enam koridor tersebut dengan jam operasional mulau pukul 15.00 hingga 20.00 WIB.
“Kehadiran transportasi umum saat ini menghasilkan efisiensi pergerakan lalu lintas yang ada di jalan raya di kota-kota besar saat ini, termasuk Surabaya," kata Suharto pada Webinar Pengembangan Angkutan Massal Berbasis Jalan di Kawasan Perkotaan dengan Skema BTS di Kota Surabaya, Rabu (24/11).
Pejabat Ditjen Perhubungan Darat itu menegaskan peran transportasi dalam melayani kebutuhan masyarakat perkotaan dirasa sangat penting.
Karena itu, Surabaya sebagai kota terbesar kedua di Indonesia merupakan target yang tepat untuk menerima layanan BTS Teman Bus.
Saat ini beberapa kota sudah mulai menjalankan program BTS Teman Bus, seperti Medan, Denpasar, Palembang, Solo, Yogyakarta, dan Makassar.
Hingga 22 November, kehadiran Teman Bus secara nasional telah melayani 11,5 juta penumpang dengan 21,460 penumpang harian, serta total bus yang tersedia yakni 398 bus dan 111 feeder.
“Akan dipersiapkan juga beberapa fasilitas jalur khusus bus di beberapa kota dengan mempertimbangkan kapasitas BTS merupakan suatu konsep pelayanan angkutan umum yang memastikan headway sekitar 10-15 menit, dan load factor yang sesuai harapan," ujar Suharto.
Enam koridor dan 104 bus akan melayani masyarakat Surabaya dan sekitarnya dalam layanan BTS Teman Bus
- Kemenhub Diminta Lebih Bijak soal Pelarangan Truk Sumbu 3 di Hari Besar Keagamaan
- 134 Perwira PIP Semarang Ikut Pelantikan Terpadu Kemenhub 2024
- Pemerintah Diminta Pakai Teknologi Digital Untuk Memperketat Pengawasan Truk ODOL
- KPK Incar Pejabat BPK yang Terlibat di Kasus Korupsi Kemenhub
- Tim Pemenangan RK-Suswono Ingin Transjakarta Kelola Transportasi Kepulauan Seribu
- Poltekpel Banten Buka Sipencatar Non-Ikatan Dinas Diklat Pelaut Tingkat III, Buruan Daftar!