Kabar Baik, Mayoritas Provinsi Prioritas Mengalami Penurunan Kasus Positif
jpnn.com, JAKARTA - Perkembangan penanganan kasus Covid-19 pada 13 provinsi prioritas terlihat mengalami penurunan dalam kasus positif.
Namun, Satgas Penanganan Covid-19 mengingatkan, dari hasil pantauan kurun pada pertengahan November ini, masih terdapat provinsi yang mengalami kenaikan pada kasus positif.
Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito menyebut, ada 7 provinsi yang mendapat apresiasi karena cukup baik mengalami perkembangan karena terjadi penurunan penambahan kasus positif.
Yakni, Papua mengalami penurunan tertinggi sebesar 73,8 persen, disusul Jawa Tengah turun 31,2 persen, Jawa Barat turun 19,6 persen, Kalimantan Timur 9,8 persen, Bali turun 8,4 persen, Sumatera Barat turun 7,6 persen, dan Aceh turun 6,7 persen.
"Perkembangan kasus positif terus bervariasi dalam penurunan dan kenaikannya. Per 22 November 2020, terdapat 7 provinsi mengalami penurunan dan 6 provinsi mengalami peningkatan kasus positif," jelasnya di Kantor Presiden, Jakarta Pusat, Kamis (26/11).
Meskipun jumlah provinsi yang mengalami penurunan lebih banyak dari jumlah provinsi yang mengalami kenaikan, tetapi perlu diwaspadai jumlah kenaikan kasus positif yang cukup tinggi. Riau mengalami kenaikan tertinggi sebesar 139,4 persen, diikuti Jawa Timur naik 44,4 persen, DKI Jakarta naik 23,9 persen, Sulawesi Selatan naik 18,8 persen, Kalimantan Selatan naik 10,4 persen dan Sumatera Utara naik 9 persen.
"Hal ini menunjukkan, meskipun jumlah provinsi yang mengalami kenaikan lebih sedikit, namun persentase kenaikan tertingginya dua kali lipat dibandingkan persentase provinsi dengan penurunan tertingginya," lanjut Wiku.
Dia meminta penanganan serius pada 3 provinsi prioritas yakni Riau (139,4 persen), Jawa Timur (44,4 persen) dan DKI Jakarta (23,9 persen) yang berada di urutan teratas dengan tren kenaikan kasus positif tertinggi. Penanganan pada 3 provinsi tersebut harus difokuskan dalam memutus mata rantai penularan Covid-19.
Perkembangan penanganan kasus Covid-19 pada 13 provinsi prioritas terlihat mengalami penurunan dalam kasus positif. Meski demikian, Satgas Covid-19 memberikan catatan penting.
- 8 Manfaat Mencuci Tangan Sebelum Bermain Cinta yang Tidak Terduga
- Kowarteg Ganjar Berikan Edukasi Tentang Cara Cuci Tangan yang Benar di Bekasi
- Upah Nakes dan Dokter Satgas Covid Diduga Ditilap, Jokowi Diminta Turun Tangan
- Satgas Covid-19 RSUD Achmad Mochtar Adukan Dugaan Korupsi kepada Presiden
- SE Protokol Kesehatan Terbaru Terbit, Lestari Moerdijat Sampaikan Hal Penting Ini
- 6,5 Juta Orang di Indonesia Sembuh dari Covid-19