Kabar Baik untuk Persib, Duo Asing Sudah Sembuh dari Cedera

jpnn.com, BANDUNG - Liga 1 2022/2023 akan kick-off pada 23 Juli mendatang.
Persib Bandung mendaptakan kabar baik karena beberapa pemain yang cedera mulai pulih dan kembali berlatih bersama tim pada Kamis (21/7).
Situs resmi maung Bandung menjelaskan bahwa pelatih Persib Robert Rene Alberts memastikan duo asingnya, Nick Kuipers dan David da Silva, sudah pulih.
Keduanya bahkan telah menjalani tes untuk memastikan tak ada keluhan atas cedera yang dideritanya saat turnamen pramusim lalu.
"Kami melakukan tes khusus dan Nick serta David sudah bisa mengikuti latihan. Mereka dinyatakan sembuh dari cedera," katanya.
Sesi latihan dengan materi normal juga sudah dijalani oleh kedua pemain tersebut.
Namun, perlu adaptasi terlebih dahulu karena intensitas latihan yang dijalani oleh kedua pemain itu tidak sama dengan pemain lain yang kondisinya benar-benar fit.
Meski sudah mulai sembuh, ada juga pemain yang masih menjalani latihan terpisah, seperti Teja Paku Alam.
Persib mendapatkan kabar baik jelang bergulirnya Liga 1 2022/2023. Satu per satu pemain yang cedera mulai pulih
- Febri Hariyadi Kembali Berlatih, Pelatih Persib Bojan Hodak Beri Sinyal Positif
- Live Streaming PSM Makassar Vs Semen Padang: Seperti Final
- Menghilang 7 Bulan, Febri Hariyadi Kembali Berlatih, Main saat Borneo FC vs Persib?
- Jadwal Pekan ke-28 Liga 1: Arema FC Vs Madura United Ditunda
- Persib Dihantui Krisis Pemain, Nick Kuipers Bicara Peluang saat Jumpa Borneo FC
- Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak Pantau 2 Pemain Timnas U-17 Indonesia