Kabar Baik, Vaksin AstraZeneca Merapat Lagi, Kali Ini dari Mana?

jpnn.com, TANGERANG - Indonesia kembali kedatangan vaksin Covid-19 pada Jumat (28/1). Sebanyak 2.968.000 juta dosis merek AstraZeneca tiba di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang.
Dirjen Informasi dan Komunikasi Publik Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) Usman Kansong menyebut vaksin yang datang hari ini ialah hibah dari pemerintah Jerman dan Swedia.
"Kami atas nama pemerintah dan rakyat Indonesia menyampaikan terima kasih sebesar-besar kepada pemerintah Jerman dan Swedia," kata dia dalam keterangan persnya, Jumat (28/1).
Sebelumnya, pemerintah Jerman beberapa kali memberikan donasi vaksin kepada Indonesia.
Misalnya, pemerintah negara beribu kota di Berlin itu mengirim vaksin Moderna sebanyak 2.389.400 dosis pada Rabu (22/12) lalu.
Selanjutnya, pemerintah Jerman turut mengirim 2.688.000 dosis Moderna pada Jumat (24/12).
Usman menyebutkan bahwa pandemi Covid-19 menjadi masalah global yang harus diatasi melalui kerja sama antarnegara.
"Kerja sama antarnegara menjadi salah satu elemen penting untuk bersama mengatasi pandemi yang telah berlangsung sekitar dua tahun ini," ujarnya.
Indonesia kembali kedatangan vaksin Covid-19, pada Jumat (28/1). Sebanyak 2.968.000 juta dosis merek AstraZeneca tiba di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang.
- Rusia Menanggapi Klaim Upayanya Mengakses Pangkalan Militer di Indonesia
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia
- Gus Sholeh: Indonesia Butuh Generasi untuk Masa Depan yang Gemilang dan Cerah
- Realitas Utang
- Babak Baru Perang Dagang Dunia, Indonesia Jadi 'Sasaran Empuk'
- Gempa Myanmar, Indonesia Kirim Bantuan Tahap Tiga