Kabar Berlusconi Bakal Jadi Menteri di Rusia Ternyata Hanya Candaan

jpnn.com - ITALIA - Beberapa hari terakhir di Eropa santer terdengar kabar mantan perdana menteri Italia Silvio Berlusconi ditawari Presiden Vladimir Putin untuk menjadi menterinya di Rusia. Berlusconi mengonfirmasi bahwa itu hanya sebuah candaan. Ia juga mengatakan, bagi Putin bantuan apapun adalah metafora.
Awal minggu ini Berlusconi mengungkapkan teman lamanya Putin menawarina menjadi menteri ekonomi. Celotehnya itu ternyata menjadi berita utama di seluruh dunia.
Juru bicara Berlusconi, Deborah Bergamini mengatakan bosnya itu hanya bercanda. Sementara juru bicara Putin, Dmitry Peskov mengungkapkan Presiden Rusia itu tidak benar-benar menawari Brlusconi sebuah pekerjaan.
Dilaporkan Associated Press, Peskov menyatakan tawaran itu hanya dukungan metafora. "Itu bukan penawaraan untuk mengisi sebuah posisi resmi," kata Peskov.
Ia pun menambahkan bahwa orang asing tidak dapat bekerja di Pemerintah Rusia.(ray/jpnn)
ITALIA - Beberapa hari terakhir di Eropa santer terdengar kabar mantan perdana menteri Italia Silvio Berlusconi ditawari Presiden Vladimir Putin
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Mengenang Paus Fransiskus, Ketum PP Muhammadiyah: Sosok Penyantun dan Humoris
- Siapa Pemegang Kendali Vatikan Sepeninggal Paus dan Bagaimana Memilih Penggantinya?
- Sede Vacante, Masa ‘Kursi Kosong’ setelah Paus Vatikan Wafat
- Setahun Sebelum Meninggal, Paus Fransiskus Sederhanakan Liturgi Pemakaman Kepausan
- Kabar Duka, Paus Fransiskus Meninggal Dunia
- Rayakan Paskah, Presiden Kolombia Bicara soal Penderitaan Yesus & Rakyat Palestina