Kabar dari Elite Politik, Jokowi Bakal Reshuffle Kabinet, Nama Besar Akan Diberhentikan
jpnn.com, JAKARTA - Ketua Dewan Pakar PAN Drajad Wibowo menyebutkan belakangan muncul kabar di kalangan elite politik yang menyatakan bahwa Presiden Jokowi bakal melakukan reshuffle kabinet pada Rabu (15/6).
"Spekulasi sekarang ini, akan ada nama besar yang diberhentikan dari kabinet yang mungkin memicu efek domino politik nasional," kata mantan direktur Indef itu melalui keterangan persnya, Minggu (12/6).
Drajad juga menyebut kabar di lingkaran elite politik mengatakan PAN akan mendapat jatah satu menteri dan Wamen dari spekulasi reshuffle Rabu besok.
"Nama Ketum PAN Bang Zul (Zulkifli Hasan, red) juga sering disebut akan masuk kabinet kembali," ujarnya.
Namun, alumnus Institut Pertanian Bogor (IPB) itu menyatakan, dirinya kerap mendapat kabar dari kolega di internal Jokowi apabila kepala negara mau menggelar aksi politik seperti reshuffle.
Dari spekulasi reshuffle Rabu besok, Drajad mengaku belum menerima kabar apa pun dari koleganya di lingkaran kepala negara.
"Per hari ini sahabat tersebut belum memberi informasi terkait reshuffle," ungkap Drajad.
Hanya, dia sebagai unsur pimpinan PAN akan terus memerhatikan dengan saksama semua spekulasi atau rumor tentang reshuffle kabinet.
Menurut Drajad, kabar dari lingkaran elite politik mengatakan nama besar akan diberhentikan dari kabinet Jokowi-Maruf Amin
- Dukungan Anies untuk Pram-Rano Bakal Berdampak Signifikan
- Agung Sebut Pilkada Jateng Jadi Ajang Pertarungan Efek Jokowi vs Megawati
- Ikuti Arahan Jokowi, Pujakesuma Dukung Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada DKI
- KPK Cecar Ipar Jokowi terkait Pengaturan Lelang di Kemenhub
- Tanggapi Dukungan Jokowi Kepada Ridwan-Suswono, Syafrudin Budiman: Tanda-Tanda Kemenangan
- Pilkada Landak: Kaesang Sebut Heri-Vinsesius Didukung Jokowi & Prabowo