Kabar dari Senayan soal RUU ASN, Kesabaran PPPK & Honorer Harus Tebal
Sehingga, begitu masuk masa sidang berikutnya, ditargetkan RUU ASN yang juga mengatur peningkatan kesejahteraan PPPK, tinggal ketuk palu pengesahan.
Hal tersebut bisa diketahui dari situs resmi DPR RI, di mana disebutkan bahwa posisi pembahasan RUU ASN per 13 Juli 2023 ialah “RUU sedang proses Pembicaraan Tk I di Komisi II.”
Seperti disampaikan Guspardi Gaus, tahapan pandangan mini fraksi belum dilakukan karena dewan keburu masuk masa reses.
Dengan demikian, para PPPK dan honorer perlu memahami bahwa masih ada satu tahapan lagi sebelum RUU ASN dibawa ke rapat paripurna DPR, yakni pandangan mini fraksi.
Pendapat mini fraksi ialah pendapat yang disampaikan fraksi-fraksi di DPR terhadap RUU, yang juga disebut juga sebagai Pengambilan Keputusan di Pembicaraan Tingkat I.
Pada tahapan ini akan disepakati untuk melanjutkan atau tidak melanjutkan pembahasan sebuah RUU ke Pembicaraan Tingkat II atau tingkat paripurna.
Namun, para honorer perlu mengetahui juga, pembahasan RUU revisi UU ASN sudah dimulai sejak 2017, lanjut 2018, 2019, 2020, 2021, 2022, dan 2023.
Dengan kata lain, sudah 7 kali RUU ASN masuk daftar Program Legislasi Nasional (Prolegnas), sebagai usul inisiatif dewan.
Wahai honorer dan PPPK, berikut ini kabar terbaru dari Senayan tentang tahapan pembahasan RUU ASN sebelum disahkan.
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Terbaru Polisi Tembak Polisi, Diduga Pembunuhan Berencana, Kapolri Beri Perintah Tegas
- Penjelasan BKN soal Penentuan Kelulusan PPPK 2024, Honorer K2 Bisa Senang Nih
- 5 Berita Terpopuler: Terungkap Kriteria Honorer dapat Afirmasi di Seleksi PPPK, Silakan Lapor ke Sini jika Ada Kekurangan
- Inilah Kriteria Honorer Dapat Banyak Afirmasi di Seleksi PPPK 2024, Bebas Pilih OPD
- Ini Pesan Yeny Trisia Isabella untuk Honorer yang Mengikuti Tes PPPK
- Ini Langkah Penting dalam Karier Honorer, Jangan Main-main