Kabar Gembira, Guru P1 2 Bulan Lagi Kantongi NIP PPPK 2023

Kabar Gembira, Guru P1 2 Bulan Lagi Kantongi NIP PPPK 2023
Ketua Forum Guru Honorer Lulus Passing Grade Kab Sampang (FGHLPGKS) Siti Rofiani mengungkapkan hari ini sebanyak 100 guru P1 telah melakukan medical check up di RSUD dr. Mohammad Zyn Sampang. Foto: dok. SR for JPNN.com

Sikap BKPSDM ini bisa dimengerti Rofi dan kawan-kawannya. Sebab, dalam seleksi PPPK guru 2023, tidak dibuka formasi untuk P2, P3 hingga pelamar umum.

"Kemarin itu saat pendaftaran honorer K2 dan P3 hanya bisa sampai pada pendataan saja. Begitu seleksi PPPK guru dimulai, mereka tidak bisa ikut karena pemkab tidak membuka formasinya," terang Rofi.

Rofi dan kawan-kawannya makin bergembira karena Bupati Sampang H. Selamet Junaidi sudah memberikan bocoran mengenai pengangkatan PPPK guru 2023.

Direncanakan penerbitan NIP PPPK 2023 paling cepat Februari dan paling lambat April 2024.

"Kami yakin janji Pak Bupati ditepati karena selama ini beliau tidak pernah ingkar. Insyaallah paling lambat April 2024 kami sudah diangkat PPPK," tuturnya.

Rofi menilai Haji Selamet merupakan sosok bupati yang konsisten membela nasib honorer. 

Perencanaannya pun matang dilakukan bertahap. Dimulai dari menghabiskan P1 lebih dahulu, kemudian P2 dan P2. 

"Agar program Pak Bupati berkelanjutan, maka layak dilanjutkan pada periode kedua. Semoga Bapak Haji Selamet bisa menjadi bupati lagi," cetus Siti Rofiani. (esy/jpnn)

Ini kabar gembira karena guru P1 mulai pemeriksaan kesehatan dan 2 bulan lagi bisa mengantongi NIP PPPK 2023


Redaktur : Soetomo Samsu
Reporter : Mesyia Muhammad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News