Kabar Gembira, Insentif Guru Honorer dan Nakes Non-ASN Bakal Ditambah, Alhamdulillah
jpnn.com, BATAM - Gubernur Kepulauan Riau (Kepri) Ansar Ahmad berencana menambah insentif untuk guru honorer dan pegawai non-ASN di bidang kesehatan.
Kabar gembira itu disampaikan Gubernur Ansar Ahmad guna memicu semangat guru honorer dan tenaga kesehatan non-ASN dalam melayani masyarakat.
"Kami coba menghitung, pemberian insentif di tahun depan masih memungkinkan, tetapi prioritas guru dan tenaga kesehatan. Mudah-mudahan itu bisa memacu semangat mereka," kata Gubernur Ansar Ahmad di Batam pada Selasa (22/2).
Rencana itu disampaikan Gubernur Ansar di hadapan ratusan orang guru yang menghadiri penandatanganan Surat Perjanjian Kerja Pegawai Tenaga Kependidikan Non-ASN Provinsi Kepri, kemarin.
Ansar mengaku memberikan perhatian besar untuk dunia pendidikan di Kepri, Para guru yang memiliki tugas berat mendidik anak bangsa juga harus mendapatkan penghargaan.
"Bayangkan, mereka mendidik setiap hari dengan insentif terbatas, apalagi situasi ekonomi sekarang membutuhkan biaya hidup cukup besar," kata Ansar.
Dia menjelaskan tenaga pengajar memegang peranan penting bagi kemajuan sebuah bangsa.
Selain itu, para guru juga menjadi ujung tombak guna melahirkan sumber daya manusia (SDM) unggul dan berkualitas.
Kabar gembira dari Gubernur Kepri Ansar Ahmad. Insentif untuk guru honorer dan tenaga kesehatan atau nakes non-ASN bakal ditambah. Alhamdulillah.
- Andri Berharap Supriyani Guru Honorer Lulus PPPK 2024, Tes Sebelum Sidang Putusan
- 5 Berita Terpopuler: Siap-Siap Perubahan Penempatan Guru PPPK, Ada yang Menolak, Ternyata
- Ronny Bicara Putusan MK, Anggota TNI & Polri Kena Pidana Kalau Tak Netral
- Guru Supriyani Tetap Ikut Tes PPPK Meski dapat Afirmasi
- Ulas Putusan MK, Megawati Bicara Sanksi Pidana Bagi ASN & Anggota TNI/Polri yang Tak Netral
- KTKI Perjuangan Tuntut Keppres KKI Dibatalkan demi Masa Depan Profesi