Kabar Gembira, Perusahaan Tiongkok Siapkan Duit Banyak Banget Buat Borong Komoditas Indonesia

jpnn.com, BEIJING - Tiga perusahaan Tiongkok menandatangani surat minat pembelian (LoI of Purchase) komoditas perdagangan dari Indonesia senilai USD 505 juta atau sekitar Rp 7,1 triliun.
Penandatanganan tersebut dilakukan Beijing Huiyu Import-Export Co Ltd, Hebei Jinyezi Pharmaceutical Co Ltd, dan Prestige International Trading Company Ltd di sela-sela Forum Bisnis yang diselenggarakan Kedutaan Besar RI di Beijing, Rabu (9/12).
Duta Besar RI untuk Tiongkok Djauhari Oratmangun mengatakan, ini merupakan pencapaian tersendiri dalam acara yang pertama kalinya digelar KBRI Beijing secara daring dan luring selama pandemi.
Ia mengatakan realisasi investasi Tiongkok di Indonesia selama periode Januari-September 2020 meningkat 6 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu.
"Tiongkok tetap menjadikan Indonesia sebagai salah satu prioritas tujuan investasi bagi perusahaan-perusahaan Tiongkok yang ingin Go Global maupun memperluas investasinya di Indonesia," ujarnya.
Forum tersebut menghadirkan pembicara Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia, Kepala Bank Indonesia Perwakilan Beijing Arief Hartawan, dan Sekjen Tiongkok Top 500 Huang Jun.
Pada malam harinya dilanjutkan dengan Resepsi Diplomatik HUT ke-75 RI yang dihadiri tamu kehormatan Asisten Menteri Luar Negeri Tiongkok Wu Jianghua dan sejumlah perwakilan negara sahabat. (ant/dil/jpnn)
Duta Besar RI untuk Tiongkok Djauhari Oratmangun mengatakan, ini merupakan pencapaian tersendiri
Redaktur & Reporter : Adil
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia
- Gus Sholeh: Indonesia Butuh Generasi untuk Masa Depan yang Gemilang dan Cerah
- Curiga Ada Permainan, Prabowo Perintahkan Hapus Kuota Impor
- Realitas Utang
- Babak Baru Perang Dagang Dunia, Indonesia Jadi 'Sasaran Empuk'
- Gempa Myanmar, Indonesia Kirim Bantuan Tahap Tiga