Kabar Gembira! Sneijder Buka Kans Kembali ke Inter

jpnn.com - MILAN – Ini kabar gembira bagi para Interisti alias fans Inter Milan. Pasalnya, Wesley Sneijder dikabarkan siap kembali ke tim berjuluk I Nerazzurri tersebut pada musim dingin nanti.
Saat ini, gelandang tim nasional Belanda tersebut masih membela raksasa Turki Galatasaray. Namun, laman Aktif Haber, Kamis (10/9) menulis, Sneijder siap kembali berseragam Inter.
“Kontrak Sneijder akan berlangsung hingga Juni 2016 mendatang. Jika dia tak memperpanjang kontrak, dia akan bergabung dengan Inter,” demikian tulis laman Football Italia, Kamis (10/9).
Sneijder pernah membela Inter pada rentang 2009-2013 lalu. Saat itu, mantan penggawa Real Madrid tersebut berhasil mendonasikan treble winners pada 2010. Masuknya Sneijder juga akan membuat Interisti melupakan kepergian Mateo Kovacic. Kebetulan, Inter juga tak memiliki playmaker andalan setelah kepergian Kovacic ke Madrid. (jos/jpnn)
MILAN – Ini kabar gembira bagi para Interisti alias fans Inter Milan. Pasalnya, Wesley Sneijder dikabarkan siap kembali ke tim berjuluk I Nerazzurri
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Hasil Liga Champions: Arsenal Masuk Buku Sejarah, Madrid dan Atletico Sengit
- Klasemen Liga 1: Arema FC Kena Dobel KO, Malut United Sukses Naik Peringkat
- Malut United Tuntaskan Dendam, Kalahkan Arema FC
- Setelah Bungkam Bali United, Pelita Jaya Hadapi Jadwal Padat
- Para Pemain Persib Lapar Menjelang Bertemu Persik Kediri
- Persija Vs PSIS Mengungsi ke Tangerang Rabu Malam