Kabar Gembira Tentang 5 WNI yang Disandera Abu Sayyaf

Kabar Gembira Tentang 5 WNI yang Disandera Abu Sayyaf
Ilustrasi. Foto: JPNN

jpnn.com - TAWAU – Lima anak buah kapal TB Henry yang menjadi sandera kelompok Abu Sayyaf bisa bernapas lega. Sebab, mereka bakal dipulangkan ke Indonesia dari Lahad Datu, Malaysia.

Menurut rencana, proses pemulangan akan dilakukan Kamis (21/4) hari ini atau Jumat (22/4) besok. Mereka bakal didampingi pihak Konsulat Republik Indonesia (KRI) Tawau, Sabah, Malaysia.

Minister Counsellor KRI Tawau RDM Johan Mulyadi mengatakan, seluruh ABK itu dipersilakan pulang ke Indonesia.

Itu setelah pihak keamanan The Eastern Sabah Security Command (ESSCOM) alias Komando Keamanan Pantai Timur Sabah dan berada di bawah Police Militer (PM) melakukan pemeriksaan sebagai saksi dan mengizinkan untuk kembali ke Indonesia.

“Proses pemeriksaan sebagai saksi sudah selesai. Jadi, mereka ini dipersilakan kembali ke Indonesia,” ujar Johan kepada Radar Nunukan saat ditemui di ruangannya, Rabu (20/4) kemarin. (eza/oya/jos/jpnn)



Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News