Kabar Kurang Enak dari Sumbar, Ada 5 Petugas Kesehatan di Agam Positif Covid-19
jpnn.com, LUBUK BASUNG - Jumlah kasus positif penyakit corona virus baru 2019 (Covid-19) di Kabupaten Agam, Sumatera Barat naik tajam. Setelah satu keluarga pasien pertama dinyatakan positif Covid-19, kini ada tambahan dari lima orang petugas kesehatan yang terjangkiti virus yang kini menjadi pandemi global tersebut.
Sebelumnya jumlah pasien Covid-19 di Kabupaten Agam ada 4 orang. Dengan tambahan itu maka kini sudah ada 9 warga agam yang positif Covid-19.
Bupati Agam Indra Catri dalam konferensi pers di Lubuk Basung, Selasa (5/5) menyatakan, lima petugas medis yang dinyatakan positif Covid-19 itu merupakan bagian dari 71 orang yang sebelumnya menjalani tes swab tahap dua. Ke-71 orang yang menjalani tes swab itu punya riwayat kontak dengan pasien dalam pengawasan (PDP) Covid-19 berinisial AG (60).
Indra mengatakan, sampel tes swab itu diperiksa laboratorium Universitas Andalas, Padang dan hasilnya telah keluar tadi malam. “Hasilnya lima orang dinyatakan positif,” kata Indra.
Lebih lanjut Indra memerinci lima kasus baru Covid-19 di Agam itu. Perinciannya adalah tiga orang petugas kesehatan di Puskesmas Baso, seorang bidan desa Sungai Cubadak, serta satu orang petugas laboratorium Puskesmas Lubuk Basung.
Oleh karena itu Indra telah memerintahkan jajarannya segera merujuk lima petugas kesehatan itu ke rumah sakit rujukan Covid-19. Selain itu, Indra juga sudah mengerahkan Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Agam untuk melanjutkan penelusuran riwayat kontak 5 orang petugas kesehatan yang dinyatakan positif Covid-19 tersebut.
“Memastikan isolasi terhadap keluarga atau orang terkontak erat. Melakukan sterilisasi terhadap Puskesmas Lubuk Basung, Puskesmas Baso serta rumah masing-masing petugas yang terpapar tersebut,” jelas Catri.(fat/jpnn)
Ada tambahan lima kasus baru Covid-19 di Kabupaten Agam, Sumatera Barat. Kelima pasien baru Covid-19 itu merupakan tenaga kesehatan
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam
- Polisi Tembak Polisi Mencoreng Institusi Bhayangkara, Harus Diusut Tuntas
- Heboh Polisi Tembak Polisi, Komisi III DPR Bakal ke Sumbar
- Usut Kasus Korupsi di Kemenkes, KPK Periksa Dirut PT Bumi Asia Raya
- Kasus Korupsi Proyek APD Covid-19, KPK Jebloskan Pengusaha Ini ke Sel Tahanan
- Duet Mahyeldi-Vasco Berpotensi Menang Telak, Unggul di 10 Kabupaten/Kota di Sumbar
- Andre Rosiade Bawa Kabar Baik soal Pembangunan Infrastruktur di Sumbar