Kabar Mengejutkan soal Jatah Golkar di Kabinet

jpnn.com - JAKARTA – Partai Golkar sudah menyatakan sikap mendukung pemerintahan Presiden Joko Widodo. Partai yang kini dipimpin Setya Novanto itu pun dikabarkan bakal mendapat jatah kursi di kabinet. Berapa kursi menteri yang akan didapat?
Pengamat Muhammad Qodari mengatakan, sangat tidak adil kalau keputusan Partai Golkar bergabung dengan pemerintahan Jokowi hanya dikompensasi dengan satu jabatan menteri saja.
"Sangat tidak adil kalau keputusan Golkar di munaslub bergabung dengan pemerintah Jokowi dikompensasi dengan satu jabatan menteri. Kasihan Golkarnya," kata Qodari, Direktur Eksekutif Indo Barometer itu, di pressroom DPR, Senayan Jakarta, Kamis (19/5).
Minimal lanjut dia, harus dua kursi jatah Golkar duduk di kabinet.
"Kalau dua kursi menurut saya sudah memenuhi rasa keadilan Golkar. Masalahnya, satu kursi buat Idrus Marham dan satu kursinya lagi saya baru dapat info akan diserahkan kepada Hendrawan Supratikno. Jadi Golkar dikabarkan mengusulkan kader PDIP itu untuk jadi menteri," pungkasnya.(fas/jpnn)
JAKARTA – Partai Golkar sudah menyatakan sikap mendukung pemerintahan Presiden Joko Widodo. Partai yang kini dipimpin Setya Novanto itu pun
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- QRIS Simbol Kedaulatan Digital Indonesia, Hanif Dhakiri: Bukan Semata Alat Pembayaran
- Paus Fransiskus Meninggal, Ketum GP Ansor: Pesan Beliau Sangat Membekas Saat Kami Bertemu di Vatikan
- Kemendagri dan Pemerintah Denmark Siap Kerja Sama untuk Memperkuat Pemadam Kebakaran
- Konsumsi Sayuran Meningkat Berkat Peran Perempuan Pegiat Urban Farming
- Bea Cukai Sidoarjo Gelar Operasi Bersama Satpol PP, Sita 19 Ribu Batang Rokok Ilegal
- Penyidik Bareskrim Kaji Substansi Laporan Ridwan Kamil terhadap Lisa Mariana