Kabar Rencana Pernikahan BCL Bikin Publik Terkejut
jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi Bunga Citra Lestari alias BCL mengejutkan publik dengan kabar rencana pernikahannya dengan Tiko Aryawardhana.
Hal tersebut diungkapkan oleh Staf Pendaftaran KUA Pasar Minggu, Emma Fatmayani.
Emma menjelaskan kedua belah pihak telah memenuhi berkas yang dibutuhkan untuk pernikahan.
Berstatus sebagai single parents, BCL dan Tiko menyerahkan berkas yang menyatakan keduanya sendiri.
Sebagai janda, BCL menyerahkan surat kematian sang manfan suami, Ashraf Sinclair.
Sementara itu, Tiko menyerahkan akta perceraian dari pernikahan sebelumnya.
"BCL ini sudah ada surat kematian suaminya, dari kelurahan juga ada. KK juga sudah," kata Emma, dikutip dari YouTube Indosiar, Sabtu (25/11).
Selain pemenuhan berkas pernikahan, BCL juga mengajukan surat rekomendasi menumpang menikah di Mengwi, Bali.
Penyanyi Bunga Citra Lestari mengejutkan publik dengan kabar rencana pernikahan.
- Soroti Kasus Kekerasan Seksual Diselesaikan Lewat Pernikahan, Sahroni: Logika Keliru
- Begini Cara BCL Rayakan Ulang Tahun Pernikahan dengan Tiko Aryawardhana
- Muzz Gelar Acara Singles Mingle untuk Jomblo Muslim di Jakarta
- Belum Mau Buka-Bukaan Soal Rencana Pernikahan, Harris Vriza Minta Didoakan
- Bunga Citra Lestari Akhirnya Memulai Kembali
- 10 Tahun Pernikahan dengan Donita, Adi Nugroho: Happy lah, Pokoknya