Kabar Tak Sedap dari Juara MotoGP Indonesia Miguel Oliveira
jpnn.com - PORTIMAO - Pembalap CryptoDATA RNF (tim satelit Aprilia) Miguel Oliveira absen di MotoGP Argentina, seri kedua MotoGP 2023 yang digelar akhir pekan ini.
Oliveira cedera setelah ditabrak Marc Marquez pada race MotoGP Portugal, di Portimao, Minggu (26/3).
Juara MotoGP Indonesia 2022 itu diprediksi baru bisa tampil lagi pada seri ketiga, MotoGP Amerika Serikat di Texas, 16 April 2023.
"Miguel Oliveira tidak akan berpartisipasi di Argentina karena cedera. Menyusul kecelakaannya di MotoGP Portugal, Oliveira lalu menjalani pengujian lebih lanjut di kampung halamannya," bunyi pernyataan tim RNF.
Miguel Oliveira. Foto: motogpcom
"Masalah lebih lanjut terungkap, yang tidak memungkinkan dia mengikuti GP kedua musim ini."
Tak disebutkan jenis cedera Oliveira, tetapi seusai MotoGP Portugal, pembalap berusia 28 tahun itu menyebut ada memar besar di kanan pinggulnya.
"Meski mengalami kemunduran (gagal finis di Portugal, absen di AS), Oliveira tetap berkomitmen untuk menjadi kompetitif di MotoGP musim ini dan akan fokus pada pemulihannya untuk kembali ke pelana Aprilia RS-GP di putaran ketiga musim ini di Texas," bunyi pernyataan tim RNF. (adk/jpnn)
Miguel Oliveira menyusul Marc Marquez, Pol Espargaro, dan Enea Bastianini dalam daftar pembalap absen di MotoGP Argentina 2023.
Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan
- Ini Makna Logo Baru MotoGP
- Berkat Ini Penyelenggaraan MotoGP Indonesia 2024 dan HUT TNI Berjalan Lancar
- Jadwal Resmi MotoGP 2025, Sirkuit Mandalika Masuk Daftar
- Federal Oil Ajak Konsumen dan Bengkel Rekanan Tonton Langsung MotoGP Indonesia
- Daftar 'Korban' MotoGP Indonesia 2024, Juara Edisi 2022 tak Ikut Balapan
- Sebelum Menang MotoGP Indonesia 2024, Jorge Martin Sempat Memacu Becak Motor