Kabar Terbaru Nasib ART Diduga Korban Penganiayaan Majikan

Menurut Helmi, Pemkab Garut juga siap menanggung biaya perawatan korban yang saat ini sedang mendapatkan penanganan medis di Bandung.
Dia berharap kejadian tersebut tidak terulang kembali menimpa warga Garut, maupun daerah lainnya karena melanggar hukum.
"Saya berharap ini tidak terulang lagi, siapa pun di mana pun, Indonesia ini negara hukum," kata Helmi.
Kasus dugaan penganiayaan ART oleh pasangan suami istri di Desa Cilame, Bandung Barat sudah ditangani Kepolisian Resor Cimahi.
Polisi sudah menetapkan dua tersangka, yakni inisial YK (29) dan LF (29).
Akibat perbuatan tersangka, korban diduga mengalami luka lebam di wajah, kedua lengan dan punggung.
Korban diselamatkan warga setempat bersama aparat TNI dan Polri ketika disekap di rumah tersangka. (Antara/jpnn)
Kabar terbaru nasib ART yang diduga korban penganiayaan majikannya, Wakil Bupati Garut bilang begini.
Redaktur & Reporter : Kennorton Girsang
- Sebut Banjir Kota Palu Gegara Tambang, ART Minta BPK Hitung Kerugian Kerusakan Lingkungan
- Ahmad Sahroni Minta Nasib ART Dipikirkan dengan Matang
- ART Tagih Janji Presiden Prabowo soal Dana Abadi Pesantren
- Berkedok ART Infal, DSL Nekat Bawa Kabur Barang Majikan
- Surya Saputra Atur Shift ART Saat Lebaran, Ini Alasannya
- Kejagung Lagi Digdaya, Potensial Dijadikan Musuh Bersama