Kabar Terbaru Pembentukan Satpol PP Syariah
jpnn.com, BANJARMASIN - Pembentukan satpol PP unit syariah di Banjarmasin dipastikan gagal terealisasi tahun ini.
Pasalnya, anggaran Satpol PP dan Damkar Kota Banjarmasin hanya Rp 11 miliar. Nominal tersebut diprediksi hanya cukup sampai Juni mendatang.
Padahal, Satpol PP Kota Banjarmasin berencana membentuk unit syariah sejak tahun lalu.
Tak hanya itu, sebanyak 20 anggota satpol perempuan sudah direkrut akhir tahun lalu untuk menempati unit syariah.
Bahkan, mereka sudah diseleksi dan dilatih secara khusus, terutama pada bidang syariah.
Mereka diwacanakan diberi seragam khusus. Misalnya, menggunakan hijab dan seragam yang tak terlalu ketat.
Kasatpol PP dan Damkar Kota Banjarmasin Hermansyah mengatakan, pihaknya terpaksa membantalkan pembentukan unit syariah karena anggaran terbatas.
"Dana untuk operasional anggota satpol PP unit syariah tidak bisa dianggarakan," ujar Hermansyah.
Pembentukan satpol PP unit syariah di Banjarmasin dipastikan gagal terealisasi tahun ini.
- Kapolres Banyuasin Membagikan Makanan Bergizi Gratis untuk Siswa SDN 13 Air Kumbang
- Camat Diminta Lebih Peka Atasi Isu Wilayah dan Penyusunan Anggaran
- Tanah Longsor di Padang Lawas, 4 Orang Meninggal Dunia
- Irjen Andi Rian Kerahkan 1.471 Personel Kawal Pemungutan Suara Pilkada 2024 di Sumsel
- Ditresnarkoba Polda Sumsel Memusnahkan Sabu-Sabu 2.689,06 Gram dan 657 Butir Ekstasi
- DPRD Kota Bogor Gelar Sidak ke OPD, Pastikan Pelayanan Tetap Optimal