Kabar Terbaru PP Manajemen ASN, Sudah Membahas PPPK, Alhamdulillah
Dengan kata lain, setelah nantinya PP Manajemen ASN terbit, honorer masih harus menunggu PermenPAN-RB.
Sebelumnya, pembahasan Rancangan PP Manajemen ASN, pada 21 dan 29 Mei 2024, mengulas pasal per pasal terkait substansi Manajemen Talenta, yakni mengenai Pengembangan Talenta dan Karier.
Kabar terbaru, rapat pembahasan Rancangan PP Manajemen ASN pada hari ini (31/5), sudah menyinggung mengenai PPPK.
“Pembahasan kali ini terkait mekanisme pemberhentian ASN, baik pegawai negeri sipil (PNS) maupun pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK),” demikian dikutip dari keterangan Humas KemenPAN-RB.
Rapat pembahasan Rancangan PP Manajemen ASN hari ini dipimpin oleh Plh. Deputi Bidang SDM Aparatur Kementerian PANRB Abdul Hakim.
Sejumlah pejabat dari instansi terkait juga hadir, antara lain Deputi Bidang Penyelenggaraan Pengembangan Kompetensi LAN Basseng, Deputi Bidang Pengawasan dan Pengendalian Kepegawaian BKN Otok Kuswandaru.
Selain itu, pembahasan Rancangan PP Manajemen ASN juga dihadiri Deputi Bidang Informasi dan Pengembangan Sistem Kearsipan Andi Kasman, serta pejabat terkait lainnya. (sam/jpnn)
Berikut ini kabar terbaru pembahasan Rancangan PP Manajemen ASN yang sudah ditunggu honorer yang ingin segera diangkat jadi PPPK.
Redaktur & Reporter : Soetomo Samsu
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Terbaru Polisi Tembak Polisi, Diduga Pembunuhan Berencana, Kapolri Beri Perintah Tegas
- Penjelasan BKN soal Penentuan Kelulusan PPPK 2024, Honorer K2 Bisa Senang Nih
- 5 Berita Terpopuler: Terungkap Kriteria Honorer dapat Afirmasi di Seleksi PPPK, Silakan Lapor ke Sini jika Ada Kekurangan
- Inilah Kriteria Honorer Dapat Banyak Afirmasi di Seleksi PPPK 2024, Bebas Pilih OPD
- Ini Pesan Yeny Trisia Isabella untuk Honorer yang Mengikuti Tes PPPK
- Ini Langkah Penting dalam Karier Honorer, Jangan Main-main